Genoa vs Bologna: Prediksi Skor, Line Up, Head to Head & Jadwal Tayang

21 Mei 2022 7:13 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Bologna Marko Arnautovic merayakan gol pertama mereka saat melawan Inter Milan di Stadio Renato Dall'Ara, Bologna, Italia. Foto: Jennifer Lorenzini/Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Bologna Marko Arnautovic merayakan gol pertama mereka saat melawan Inter Milan di Stadio Renato Dall'Ara, Bologna, Italia. Foto: Jennifer Lorenzini/Reuters
ADVERTISEMENT
Genoa akan meladeni kekuatan Bologna di pekan terakhir Serie A musim 2021/22. Pertandingan ini nantinya bakal dilangsungkan di Stadion Luigi Ferraris pada Sabtu (21/5) malam WIB.
ADVERTISEMENT
Peluang Genoa untuk selamat dari jurang degradasi sangat tipis sebab kini hanya mampu menduduki peringkat ke-19 berkat raihan 28 poin. Armada Alexander Blessin tercatat hanya mengemas 4 kemenangan, 16 hasil imbang, dan 17 kali kalah.
Satu tingkat lebih baik, Bologna berhasil menempati posisi 13 dengan perolehan 43 poin. Tim yang dinakhodai Sinisa Mihajlovic ini telah membukukan 11 kemenangan, 10 hasil imbang, dan 16 kali kalah.
Jika ditengok dari bentrokan terakhir kedua tim di tahun lalu, Genoa dan Bologna tampil sama tangguh dengan skor 2-2. Lantas, siapakah yang bakal mendominasi dalam laga nanti?
Pemain Genoa, Mattia Destro. Foto: Filippo MONTEFORTE/AFP

Prediksi Skor Genoa vs Bologna

ADVERTISEMENT
Sporticos memprediksi Genoa bakal mengiris tipis Bologna dengan skor 1-0.

Prediksi Line Up Genoa vs Bologna

Genoa (4-2-3-1): Sirigu; Criscito, Ostigard, Bani, Hefti; Frendrup, Galdames; Gudmundsson, Amiri, Portanova; Yeboah.
Bologna (3-5-2): Skorupski; Theate, Medel, Soumaoro; Hickey, Svanberg, Schouten, Soriano, De Silvestri; Barrow Aranuatovic.
Pemain Bologna Musa Barrow merayakan gol keduanya saat hadapi AC Milan, di Stadio Renato Dall'Ara, Bologna, Italia, Sabtu (23/10). Foto: Jennifer Lorenzini/REUTERS

Head to Head Genoa vs Bologna

Jadwal Tayang Genoa vs Bologna

Laga Genoa kontra Bologna akan tersaji pada Sabtu (21/5) pukul 22.15 WIB. Pertandingan ini dapat ditonton secara langsung melalui beIN Sports.
Penulis: Hamas Nurhan R T