Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.98.1
Hasil Liga 1: Dewa United Tekuk Persebaya, Ambil Alih Posisi Kedua Klasemen
21 Februari 2025 20:51 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Duel dua tim papan atas, Dewa United vs Persebaya Surabaya, tersaji dalam laga lanjutan Liga 1 2024/25 di Stadion Pakansari, Kab. Bogor, Jumat (21/2). Pertandingan dimenangi Dewa United dengan skor 2-0.
ADVERTISEMENT
Hasil ini membuat Dewa United naik ke posisi kedua klasemen sementara Liga 1 dengan 43 poin. Sementara, Persebaya turun ke peringkat ketiga dengan 41 poin.
Dewa United menurunkan Sonny Stevens, Alta Ballah, Brian Fatari, Angelo Rafael Teixeira Alpoim Meneses, Alfriyanto Nico, Hugo Gomes, Alexis Messidoro, Taisei Marukawa, Egy Maulana Vikri, Ahmad Nufiandani, dan Alex Martins sebagai starter.
Di sisi lain, starting XI Persebaya diisi oleh Ernando Ari, Mikael Alfredo Tata, Slavko Damjanovic, Dime Dimov, Arief Catur Pamungkas, Andre Oktaviansyah, Mohammed Bassim Ahmed Rashid, Bruno Moreira, Francisco Rivera, Kasim Botan, dan Dejan Tumbas.
Kedua tim berusaha untuk tampil menekan sejak menit awal. Namun, serangan-serangan yang dilancarkan Dewa United lebih efektif. Mereka mampu mencetak dua gol dan unggul 2-0 di babak pertama.
ADVERTISEMENT
Gol pertama tercipta lewat sebuah skema umpan-umpan pendek di kotak penalti Persebaya pada menit 30. Bola kemudian disodorkan ke Alexis Messidoro, dan ia selesaikan dengan baik di depan gawang.
Tujuh menit berselang, Dewa United menggandakan keunggulan lewat gol Alex Martins. Ia menyambar bola di depan gawang usai menerima crossing dari sisi kanan.
Di awal babak kedua, Persebaya mendapatkan peluang emas lewat pemain pengganti, Flavio Silva. Ia menerima bola di kotak penalti dan tinggal berhadapan dengan kiper. Namun sepakannya ditepis Sonny Stevens.
Tak ada lagi gol tercipta hingga wasit meniup peluit panjang. Dewa United menang 2-0 atas Persebaya dalam pertandingan lanjutan Liga 1 2024/25.