Hasil Liga Inggris: Imbang Lawan Man City, Arsenal Gagal Balik ke Puncak

1 April 2024 0:24 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Duel Martin Odegaard dengan Rodri Hernandez saat laga Man City vs Arsenal dalam lanjutan Liga Inggris 2023/24 di Stadion Etihad pada Minggu (31/3) malam WIB.  Foto: Action Images via Reuters/Jason Cairnduff
zoom-in-whitePerbesar
Duel Martin Odegaard dengan Rodri Hernandez saat laga Man City vs Arsenal dalam lanjutan Liga Inggris 2023/24 di Stadion Etihad pada Minggu (31/3) malam WIB. Foto: Action Images via Reuters/Jason Cairnduff
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Man City dan Arsenal bermain sama kuat dalam laga lanjutan Liga Inggris 2023/24 di Stadion Etihad pada Minggu (31/3) malam WIB. Skor akhir 0-0. The Gunners yang sebelum pekan ini dimulai berada di puncak harus rela gagal balik ke posisi teratas.
ADVERTISEMENT
Dengan hasil ini, Man City menempati peringkat 3 dengan 64 poin dari 29 kali main. Adapun Arsenal menduduki urutan 2 dengan 65 poin dari 29 kali main.
Puncak sementara dikuasai Liverpool dengan 67 poin yang beberapa jam sebelumnya menang 2-1 atas Brighton di Anfield. Padahal jika mengalahkan City, Arsenal bisa kembali mengudeta puncak klasemen dari Liverpool karena unggul selisih gol meski poin mereka sama.
Pada babak pertama, Man City mendominasi penguasaan bola lebih dari 70 persen. Mereka bisa melepas 3 tembakan, yang satu di antaranya akurat, yakni tembakan Nathan Ake yang menyambut umpan sepak pojok di menit 15, tetapi bola tepat mengarah ke David Raya.
Duel Gabriel Magalhaes dengan Erling Haaland saat laga Man City vs Arsenal dalam lanjutan Liga Inggris 2023/24 di Stadion Etihad pada Minggu (31/3) malam WIB. Foto: REUTERS/Carl Recine
Sebaliknya, Arsenal juga bisa melepas 4 tembakan. Satu-satunya yang on target adalah tembakan Kai Havertz di menit 25 yang masih bisa diamankan Stefan Ortega.
ADVERTISEMENT
Dalam laga ini, Arsenal menumpuk pemain di lini tengah, sehingga Man City sulit mengembangkan permainan meski memainkan Kevin De Bruyne sejak awal. Mereka dipaksa bermain agak melebar. Aliran bola ke arah Erling Haaland juga disumbat seketat mungkin, walau Haaland nyatanya sempat membuat satu sundulan tak akurat.
Di sisi lain, Arsenal cukup baik melakukan pressing di area permainan Man City. Beberapa kali, mereka melakukan serangan balik usai berhasil merebut bola dari hasil pressing.
Gabriel Jesus juga tampil apik, dengan pergerakannya di final third dan sanggup mencatatkan 3 tembakan tak akurat. Skor 0-0 bertahan sampai jeda.
Duel Bernardo Silva dengan Gabriel Jesus saat laga Man City vs Arsenal dalam lanjutan Liga Inggris 2023/24 di Stadion Etihad pada Minggu (31/3) malam WIB. Foto: REUTERS/Carl Recine
Man City menggebrak di babak kedua. Mateo Kovacic melepas tendangan dari luar kotak penalti di menit 47, tetapi masih menyamping di sisi kiri gawang Arsenal.
ADVERTISEMENT
Selebihnya, permainan pada babak kedua tak jauh berbeda dengan babak pertama. Lini pertahanan Arsenal masih cukup baik memblok bola tendangan atau operan pemain Man City, tetapi tidak begitu rapi dalam melakukan sapuan.
Peluang terbaik Arsenal pada babak kedua terjadi di menit 86. Berawal dari serangan balik, Leandro Trossard mendribel bola ke kotak penalti, lalu melepas tendangan akurat, tetapi bola masih bisa ditepis Ortega. Pada akhirnya, skor 0-0 bertahan sampai bubar.