Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Hasil Liga Spanyol: Drama Kartu Merah & Gol Menit Akhir, Madrid Tekuk Valencia
4 Januari 2025 5:34 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Valencia mencetak gol duluan di menit 27. Awalnya, Javi Guerra melepas sepakan akurat usai menerima umpan datar silang, Thibaut Courtois bisa menepisnya, lalu bola muntah disambar Hugu Duro menjadi gol.
Madrid mendapat peluang emas menyamakan skor di menit 55 lewat titik penalti. Namun, sepakan Jude Bellingham hanya mengenai tiang.
Petaka bagi Madrid terjadi di menit 79. Wasit memberi kartu merah langsung kepada Vinicius Junior usai ia kedapatan memukul kepala kiper Valencia, Stole Dimitrievski. Wasit mengambil keputusan ini usai melihat monitor VAR.
Madrid lalu bisa menyamakan skor di menit 85. Sepakan Luka Modric yang meneruskan umpan Jude Bellingham mampu membuat gawang Valencia.
Gol kemenangan Madrid tercipta di menit 90+4. Memanfaatkan blunder pemain Valencia yang buruk saat berniat membuat backpass, Bellingham merebut bola lalu melepas sepakan akurat di kotak penalti.
ADVERTISEMENT
Valencia nyaris membuat kedudukan sama kuat lagi di menit 90+9 lewat sepakan Luis Rioja dari luar kotak penalti, tetapi bola hanya menghantam mistar. Skor 1-2 bertahan untuk kemenangan Madrid.
Dengan hasil ini, Madrid memuncaki Liga Spanyol dengan 43 poin. Sementara, Valencia terbenam di urutan 19 klasemen dengan 12 poin.