Hasil Trofi Joan Gamper: Lewandowski Cetak Gol, Barcelona Libas Pumas 6-0

8 Agustus 2022 3:00 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain FC Barcelona Robert Lewandowski menendang bola ke gawang Pumas UNAM pada pertandingan uji cobaa Piala Joan Gamper di Camp Nou, Barcelona, Spanyol. Foto: Albert Gea/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain FC Barcelona Robert Lewandowski menendang bola ke gawang Pumas UNAM pada pertandingan uji cobaa Piala Joan Gamper di Camp Nou, Barcelona, Spanyol. Foto: Albert Gea/REUTERS
ADVERTISEMENT
Barcelona mengalahkan Pumas UNAM asal Meksiko dalam laga turnamen pramusim Trofi Joan Gamper 2022 di Camp Nou, Senin (8/8) dini hari WIB. Skornya 6-0. Dengan begini, Blaugrana yang berhak membawa trofi juaranya.
ADVERTISEMENT
Gol Barcelona dicetak oleh Robert Lewandowski (3'), Pedri (5' & 19'), Ousmane Dembele (10'), Pierre-Emerick Aubameyang, dan Frenkie de Jong (84').

Starting XI Barcelona vs Pumas

Barcelona XI: Marc-Andre ter Stegen; Alejandro Balde, Eric Garcia, Ronald Araujo, Sergi Roberto; Pedri, Sergio Busquets, Pablo Gavi; Raphinha, Robert Lewandowski, Ousmane Dembele.
Pumas XI: Julio Gonzalez; Adrian Aldrete, Nicolas Freire, Arturo Ortiz, Pablo Bennevendo; Dani Alves, Higor Matheus Meritao, Leonel Lopez; Gustavo Javier Del Prete, Juan Dinenno, Eduardo Salvio.

Jalannya Laga Barcelona vs Pumas

Pemain FC Barcelona Robert Lewandowski berusaha melewati pemain Pumas UNAM pada pertandingan uji cobaa Piala Joan Gamper di Camp Nou, Barcelona, Spanyol. Foto: Albert Gea/REUTERS
Barcelona mencetak gol di menit 3. Menerima umpan terobosan Pedri, Lewandowski menggocek kiper lalu melepas tendangan akurat dari samping gawang Pumas. 1-0.
Pemain Barcelona kembali mempermalukan Gonzalez di menit 5. Menerima umpan datar Lewandowski di kotak penalti, Pedri menerima bola, menggocek Gonzalez, lalu menceploskan bola ke gawang Pumas. 2-0.
ADVERTISEMENT
Lewandowski dan Pedri kembali beraksi. Kali ini, striker Polandia itu mengoper bola dengan tumit, bola diterima Pedri, Pedri menggocek satu bek Pumas, baru setelah itu melepas tendangan akurat. 3-0.
Pemain FC Barcelona Pedri mencetak gol ke gawang Pumas UNAM pada pertandingan uji cobaa Piala Joan Gamper di Camp Nou, Barcelona, Spanyol. Foto: Albert Gea/REUTERS
Pemain FC Barcelona Pedri mencetak gol ke gawang Pumas UNAM pada pertandingan uji cobaa Piala Joan Gamper di Camp Nou, Barcelona, Spanyol. Foto: Albert Gea/REUTERS
Selanjutnya, Barcelona kian nyaman mengurung Pumas. Mereka bahkan menambah gol lagi via Ousmane Dembele di menit 10, Pierre-Emerick Aubameyang (pengganti Dembele) di menit 50, dan Frenkie de Jong (pengganti Pedri) di menit 84.
Pada babak kedua, dalam dua kesempatan pergantian, Barcelona mengganti seluruh starter-nya. Xavi Hernandez tampaknya ingin bereksperimen.