Hudson-Odoi Tertarik untuk Bertahan di Chelsea

24 Juli 2019 8:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Callum Hudson-Odoi tampil cemerlang di laga melawan Malmoe. Foto: Reuters/Tony O'Brien
zoom-in-whitePerbesar
Callum Hudson-Odoi tampil cemerlang di laga melawan Malmoe. Foto: Reuters/Tony O'Brien
ADVERTISEMENT
Ditunjuknya Frank Lampard sebagai pelatih anyar Chelsea adalah kabar baik bagi 'darah muda' The Blues. Sebab, sosok yang juga pernah memperkuat Chelsea sebagai pemain itu memiliki reputasi sebagai pelatih yang sangat percaya dengan pemain-pemain muda.
ADVERTISEMENT
Silakan tengok kiprahnya di Derby County musim lalu. Dengan usia rata-rata skuat 24,1 tahun, Lampard bisa mengantarkan tim berjuluk The Rams itu melaju hingga ke final babak play-off divisi Championship.
Makanya jangan heran jika Ruben Loftus-Cheek dan Mason Mount telah setuju untuk memperpanjang masa baktinya di Chelsea. Jika mengacu The Telegraph, nampaknya Callum Hudson-Odoi juga bakal menyusul jejak dua pemain didikan Chelsea tadi untuk segera meneken kontrak anyar berdurasi lima musim.
Ya, Hudson-Odoi sempat mengajukan transfer request kepada Chelsea pada Januari silam. Kesuksesan Jadon Sancho di tanah Jerman bersama Borussia Dortmund pada musim 2018/19 menjadi salah satu faktor kunci di balik langkah winger berusia 18 tahun ini. Situasi ini disadari Bayern Muenchen, dan mereka pun melayangkan penawaran.
ADVERTISEMENT
Namun, pada akhirnya pengajuan Hudson-Odoi dan godaan sebesar 35 juta poundsterling dari Bayern mampu ditolak Chelsea. Dan manajemen berjanji untuk memberikan Hudson-Odoi peran yang lebih penting dari sekadar pemain pelapis. Dengan datangnya Lampard, maka janji tersebut tak lagi terasa seperti isapan jempol.
Callum Hudson-Odoi menyumbangkan satu assist kepada Olivier Giroud di laga Chelsea vs Brighton. Foto: Reuters/Matthew Childs
Pasalnya, Lampard juga telah mencium potensi Hudson-Odoi. Wajar, sih, pendarnya sudah terang meski ia baru berusia 18 tahun. Memang Hudson-Odoi tak mengecap banyak menit bermain di Premier League musim lalu. Namun, Justru Liga Europa yang jadi panggung pementasannya. Total 4 gol dan 2 assist dibuatnya di sana.
Statistik menyerangnya juga ciamik dengan mencatatkan rata-rata 3,8 dribel per laga di Liga Europa, tertinggi kedua di antara rekan-rekan setimnya. Torehan umpan kuncinya juga lumayan, 1,9 di tiap pertandingan--ketiga terbanyak.
ADVERTISEMENT
Itu belum dihitung dengan kecemerlangannya di level tim nasional. Hudson-Odoi berhasil menyumbangkan assist saat Inggris membungkam Montenegro 25 Maret lalu, atau tiga hari setelah melakoni debutnya.
Mengacu pada laporan BBC, Lampard telah menggaransikan Hudson-Odoi untuk menjadi pemain reguler Chelsea untuk musim 2019/20. Demi menunjukkan keseriusan, manajemen Chelsea siap menggaji Hudson-Odoi lebih dari 100 ribu poundsterling per pekan. Dua hal inilah yang membuat pelan-pelan mulai yain untuk bertahan di Chelsea.