Juventus vs AC Monza: Prediksi Skor, Line Up, Head to Head & Jadwal Tayang

29 Januari 2023 9:25 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Juventus Nicolo Fagioli merayakan gol keduanya saat hadapi Inter Milan di Allianz Stadium, Turin, Italia, Minggu (6/11/2022). Foto: Miguel Medina/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Juventus Nicolo Fagioli merayakan gol keduanya saat hadapi Inter Milan di Allianz Stadium, Turin, Italia, Minggu (6/11/2022). Foto: Miguel Medina/AFP
ADVERTISEMENT
Juventus akan beradu kekuatan melawan AC Monza pada pekan ke-20 Liga Italia 2022/23. Partai tersebut bakal digelar di Allianz Stadium, Minggu (29/1) malam WIB.
ADVERTISEMENT
Juventus sejatinya tampil impresif di Liga Italia musim ini. Skuad besutan Massimiliano Allegri sempat merengkuh delapan kemenangan beruntun hingga merangsek ke papan atas klasemen. Namun, Bianconeri justru dijatuhi hukuman pengurangan 15 poin imbas pemalsuan nilai transfer dan membuat mereka kini turun ke peringkat 10 klasemen dengan catatan 23 angka.
Sementara itu, AC Monza datang ke laga nanti dengan modal terbilang cukup bagus. Usai jeda Piala Dunia 2022, pasukan Raffaele Palladino tak pernah kalah dalam empat pertandingan terakhir di Liga Italia, dengan torehan satu kemenangan dan tiga kali imbang. Hasil itu membuat I Biancorossi kini menghuni posisi ke-13 klasemen dengan mengoleksi 22 poin.
Ditinjau dari bentrokan terakhir kedua klub yang terjadi pada babak 16 besar Coppa Italia musim ini, Juventus sukses meraih kemenangan atas Monza dengan skor tipis 2-1. Lantas, apakah AC Monza bakal mewujudkan misi balas dendamnya atau akankah Juventus mampu mengamankan poin penuh di hadapan publik sendiri?
ADVERTISEMENT
Pemain Juventus Leandro Paredes berusaha merebut bola dari pemain Monza pada pertandingan lanjutan Liga Italia di Stadion Brianteo, Monza, Italia. Foto: Miguel MEDINA / AFP

Prediksi Skor Juventus vs AC Monza

Football Italia memprediksi Juventus bakal mengiris tipis AC Monza dengan skor 2-1.

Prediksi Line Up Juventus vs AC Monza

Juventus (3-5-1-1): Szczesny; Danilo, Bremer, Sandro; Mckennie, Fagioli, Locatelli, Rabiot, Kostic; Di Maria; Milik.
AC Monza (3-4-2-1): Di Gregorio; Mari, Izzo, Caldirola; Birindelli, Pessina, Machin, Augusto; Ciurria, Caprari; Mota.
ADVERTISEMENT

Head to Head Juventus vs AC Monza

Jadwal Tayang Juventus vs AC Monza

Laga antara Juventus kontra AC Monza akan diselenggarakan pada Minggu (29/1) pukul 21.00 WIB. Pertandingan tersebut bakal ditayangkan secara langsung via beIN Sports.
Penulis: M. Fadhil Pramudya P.