Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Kado Ulang Tahun Ketiga Madura United: Jaimerson Xavier
11 Januari 2019 1:10 WIB
Diperbarui 15 Maret 2019 3:49 WIB

ADVERTISEMENT
Demi menunjukkan ambisi dalam mengarungi Liga 1 musim 2019, Madura United bergerak aktif untuk meningkatkan kualitas skuat. Sebagai bukti, manajemen tim berjuluk ‘Laskar Sape Kerrab’ itu telah berhasil mendatangkan tujuh pemain sejak Desember 2018.
ADVERTISEMENT
Teranyar, Madura United mengumumkan Jaimerson Xavier telah resmi menjadi mengisi slot pemain asing ketiga mereka pada Kamis (10/1/2019). Dipilihnya tanggal tersebut untuk mengumumkan rampungnya proses perekrutan eks bek Persija Jakarta ini memang bukan tanpa sebab.
Perlu diingat, Madura United berdiri pada 10 Januari pada tiga tahun silam. Tentulah Jaime – panggilan Jaimerson – memang pantas mendapatkan perlakuan seistimewa itu. Sebab, dia memiliki peran kunci di balik keberhasilan Persija rengkuh gelar Liga 1 musim 2018.
Jaime telah menunjukkan kecapakan dalam tugas utamanya untuk antisipasi serangan dalam 30 penampilannya bersama Persija di liga musim lalu. Padahal, musim lalu merupakan musim debut bek yang kini berusia 28 tahun itu di Liga Indonesia.
ADVERTISEMENT
Konsistensi itu membuat ‘Macan Kemayoran’ memiliki catatan hanya kebobolan 1,05 gol per laga dan telah 14 kali mengakhiri laga tanpa kebobolan di Liga 1 2018. Dua catatan tersebut menunjukkan bahwa Persija merupakan tim dengan pertahanan terbaik pada musim lalu.
Kedatangan Jaime tentunya bisa menjadi solusi di balik ringkihnya pertahanan Madura United. Karena memiliki catatan kebobolan 1,5 gol per laga, Madura United menjadi tim keenam di Liga 1 dengan pertahanan terburuk pada musim lalu.
Tapi, Jaime tak hanya andal dalam urusan bertahan. Sebab, mantan bek CD Nacional itu telah mencetak 7 gol bersama Persija musim lalu. Salah satunya tercipta ketika Persija memetik hasil imbang 2-2 dengan PSM Makassar pada laga tandang di Andi Mattalata, November silam.
ADVERTISEMENT
Lantas, setelah merekrut tujuh pemain apakah Madura United sudah puas? Jawabannya, justru sebaliknya. Dilansir media resmi klub, manajer Haruna Soemitro berujar bahwa mereka akan memenuhi slot pemain asing Madura United dengan mendatangkan satu striker asing.
"Dengan selesainya proses penandatangan kontrak dengan Jaime, rekrutmen pemain Madura United sudah hampir selesai," ucap Haruna.
.