Kado Ultah Hansamu Yama: Resmi Bergabung dengan Persebaya

16 Januari 2019 17:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapten Timnas Indonesia Hansamu Yama. (Foto: Helmi Afandi Abdullah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Kapten Timnas Indonesia Hansamu Yama. (Foto: Helmi Afandi Abdullah/kumparan)
ADVERTISEMENT
Persebaya Surabaya akhirnya meresmikan Hansamu Yama Pranata sebagai pemain anyarnya. Peresmian transfer Hansamu berlangsung di kantor Marketing Persebaya dan bertepatan dengan ulang tahun si pemain yang ke-24 pada Rabu (16/1/2019).
ADVERTISEMENT
Keinginan besar mengenakan jersi 'Bajul Ijo' mendorong Hansamu untuk mengambil keputusan besar. Di Sheraton Hotel Surabaya, Kamis (10/1), pemain kelahiran Mojokerto itu berpamitan kepada pemilik Barito Putera, Hasnuryadi, sekaligus menyatakan hengkang ke Persebaya.
Apa yang dilakukan Hansamu bukan tanpa latar belakang. Barito Putera adalah tempat pertama ia menjejak karier profesional. Selama empat musim berseragam 'Laskar Antasari', pamor Hansamu melambung. Predikat sebagai bek papan atas Indonesia pun disematkan kepadanya.
Jam terbang yang melimpah dan kepercayaan besar dari Barito Putera membuat reputasi Hansamu kian melejit. Tak heran apabila Hansamu masuk daftar pemain Timnas Indonesia senior untuk Piala AFF 2018.
Namun, itu tadi, Hansamu memiliki hasrat besar untuk memperkuat Persebaya. Keinginan itulah yang kemudian direspons baik oleh Persebaya dengan menyodorkan kontrak.
ADVERTISEMENT
"Merupakan kado istimewa bagi saya bergabung dengan tim impian sejak kecil, Persebaya. Bisa dibilang satu mimpi saya terwujud hari ini. Mohon doanya untuk saya dan Persebaya kedepannya," ucap Hansamu sebagaimana mengutip laman resmi klub.
"Yang pasti memberikan kemampuan terbaik dan maksimal bagi Persebaya. Di Liga 1 nanti, saya akan berusaha maksimal untuk membuat Persebaya lebih baik lagi dari musim kemarin. Saya akan langsung bergabung latihan pada Jumat (18/1)," lanjutnya.
Hansamu berduel dengan pemain Taiwan di Asian Games 2018. (Foto:  INASGOC/Ary Kristianto)
zoom-in-whitePerbesar
Hansamu berduel dengan pemain Taiwan di Asian Games 2018. (Foto: INASGOC/Ary Kristianto)
Transfer tersebut tentu bakal langsung memberikan dampat terhadap pertahanan Persebaya. Eks penggawa Timnas U-19 Indonesia itu mengantongi sederet atribut yang bisa mengokohkan lini belakang Persebaya. Selain ahli memotong laju bola bawah lewat tekelnya, pergerakan Hansamu tergolong cepat untuk pemain bertahan.
ADVERTISEMENT
Atribut yang disebut terakhir itu memungkinkan ia untuk mengover tepi lapangan manakala lawan melancarkan serangan balik yang cepat sekaligus menutup kelemahan tandemnya, Otavio Dutra, menyoal kecepatan. Tinggal bagaimana Hansamu mengintegrasikan diri dengan tim secara cepat.