Kevin Diks Akan Menantang Man City, Dortmund & Sevilla di Liga Champions

26 Agustus 2022 5:15 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kevin Diks di FC Copenhagen. Foto: Getty Images
zoom-in-whitePerbesar
Kevin Diks di FC Copenhagen. Foto: Getty Images
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bek keturunan Indonesia, Kevin Diks, akan melawan Manchester City, Borussia Dortmund dan Sevilla di Liga Champions 2022/23. Hal ini dipastikan berdasarkan hasil drawing Liga Champions yang dilakukan pada Kamis (25/8) malam WIB.
ADVERTISEMENT
Dalam drawing tersebut, tim Kevin Diks, FC Copenhagen, berada satu grup bersama Man City, Dortmund dan Sevilla. Mereka tergabung di Grup G.
FC Copenhagen lolos ke putaran final Liga Champions 2022/23 usai mengalahkan wakil Turki, Trabzonspor, di fase playoff. Copenhagen menang agregat 2-1.
Kevin Diks memiliki peran penting dalam mengantarkan Copenhagen ke Liga Champions. Ia masuk dalam starting XI di dua pertandingan playoff melawan Trabzonspor.
Selebrasi pemain Manchester City Ilkay Gundogan usai mencetak gol ke gawang Newcastle United pada pertandingan lanjutan Liga Inggris di St James' Park, Newcastle, Inggris. Foto: Scott Heppell/REUTERS
Adapun Kevin Diks merupakan pemain keturunan Indonesia asal Belanda. Ia sebelumnya masuk dalam daftar pemain yang akan dinaturalisasi untuk Timnas Indonesia.
Namun, pada Februari lalu, proses naturalisasi Kevin Diks dibatalkan. Hal ini dituturkan Anggota Komite Eksekutif PSSI yang mengurus naturalisasi pemain, Hasani Abdulgani.
"Kami tidak perpanjang dan kami drop proses naturalisasi Diks dan Hilgers. Jadi, sudah terkonfirmasi dua nama ini saja [Sandy Walsh dan Jordi Amat] dan ada satu nama lagi direkomendasi Shin-Tae-yong," kata Hasani Abdulgani, kepada kumparan, pada 10 Februari 2022.
ADVERTISEMENT
Dalam perkembangannya, ada tiga nama yang pasti akan dinaturalisasi Indonesia. Mereka adalah Sandy Walsh, Jordi Amat dan Shayne Pattynama.
Berikut Hasil Drawing Liga Champions 2022/23

Grup A

Grup B

Grup C

Grup D

Grup E

Grup F

Grup G

Grup H