Kondisi Ramadhan Sananta Membaik, Sudah Kembali Gabung Persis Solo

18 Februari 2024 18:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ramadhan Sananta melakukan selebrasi usai mencetak gol dalam pertandingan Liga 1 2023/24 antara Persis Solo vs Persib Bandung di Stadion Manahan, Solo, Selasa (7/8). Foto: Instagram/@persisofficial
zoom-in-whitePerbesar
Ramadhan Sananta melakukan selebrasi usai mencetak gol dalam pertandingan Liga 1 2023/24 antara Persis Solo vs Persib Bandung di Stadion Manahan, Solo, Selasa (7/8). Foto: Instagram/@persisofficial
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Usai menjalani proses pemulihan dari cederanya, Ramadhan Sananta direncanakan siap kembali tampil bersama Persis Solo dalam lanjutan pertandingan Liga 1. 'Laskar Sambernyawa' dijadwalkan bersua Persik Kediri dalam lanjutan pekan ke-25 Liga 1 di Stadion Manahan Solo, Sabtu (24/2).
ADVERTISEMENT
Tim dokter Persis Solo, Iwan Wahyu Utomo, menerangkan Sananta menunjukkan progresif signifikan dalam masa pemulihannya. Namun, bomber Timnas Indonesia itu, akan menjalani beberapa tes dahulu sebelum bergabung ke skuad Mislomir Seslija tersebut. Ramadhan Sananta dilaporkan cedera pada bagian pinggangnyasetelah tampil bersama Timnas Indonesia dan Persis Solo.
“Ramadhan Sananta dia over use karena dari bulan Juni 2023 terus bermain, baik untuk timnas juga untuk Persis. Dan setelah selesai Piala Asia 2023 lalu, kita istirahatkan di rumah 10 hari,"sebut Iwan Wahyu Utomo dikutip situs resmi Liga Indonesia Baru.
"Saat ini sudah kembali gabung dengan tim lagi. Dia akan melalui tes fisik lebih dulu sebelum kembali berlatih bersama Persis Solo,” lanjutnya.
Pemain Timnas Indonesia Ramadhan Sananta mencetak gol ke gawang Brunei Darussalam pada pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (12/10/2023). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Sejatinya, Sananta sudah terlihat dalam skuad, ketika menghuni bangku cadangan kala Persis Solo menjamu Madura United di Stadion Manahan Solo, Selasa (30/1). Tetapi, kondisi Sananta dianggap kurang prima, sehingga pemain berusia 21 tahun tersebut harus kembali menjalani perawatan.
ADVERTISEMENT
Selain Sananta, winger andalan Persis Solo, Irfan Jauhari juga turut pulih dari cederanya. dirinya sudah menjalani latihan ringan bersama klub kebanggaan masyarakat kota Solo tersebut. Irfan Jauhari, mengalami cedera kala menjalani partai bersama Timnas Indonesia.
“Untuk Irfan Jauhari dia sudah berlatih jogging, menendang bola. Nanti awal Maret dia akan ikut tes di Jakarta. Ini prosedur dari timnas, karena dia cedera saat membela timnas,” tandas.
Baik Irfan Jauhari maupun Ramadhan Sananta, keduanya bakal menjadi suntikan tambahan bagi Persis Solo menghadapi ketatnya Liga 1. 'Laskar Sambernyawa' dijadwalkan bersua Persik Kediri dalam lanjutan pekan ke-25 Liga 1 di Stadion Manahan Solo, Sabtu (24/2).
Kini, Persis Solo berada di posisi 13 klasemen sementara Liga 1, dengan raihan 29 poin. Ramadhan Sananta cs hanya terpaut 8 angka dari Arema FC yang berada di zona degradasi.
ADVERTISEMENT