Lille vs PSG: Prediksi Skor, Line Up, Head to Head & Jadwal Tayang

21 Agustus 2022 8:46 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Selebrasi pemain Lille Burak Yilmaz usai mencetak gol ke gawang Chelsea pada pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Pierre Mauroy, Villeneuve-d'Ascq, Prancis.   Foto: Pascal Rossignol/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Selebrasi pemain Lille Burak Yilmaz usai mencetak gol ke gawang Chelsea pada pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Pierre Mauroy, Villeneuve-d'Ascq, Prancis. Foto: Pascal Rossignol/REUTERS
ADVERTISEMENT
Lille dan Paris Saint-Germain (PSG) akan saling beradu kekuatan pada ketiga Liga Prancis 2022/23. Duel kedua tim ini akan dihelat di Stadion Pierre-Mauroy, Senin (22/8) dini hari WIB.
ADVERTISEMENT
Lille maju ke laga ini dengan bekal kurang baik. Pada laga sebelumnya, mereka hanya bermain imbang 1-1 saat bertandang ke markas Nantes.
Di sisi lain, PSG datang dengan torehan mengesankan. Les Parisiens selalu berhasil merengkuh kemenangan dalam tiga laga terakhir. Teranyar, Lionel Messi dan kolega mampu mengatasi perlawanan Montpellier dengan skor 5-2.
Selain itu, PSG juga memiliki catatan apik kala bersua Lille. Di dua laga pada musim lalu, PSG selalu tampil perkasa atas tim berjuluk Les Dogues. Lantas, akankah tren positif tersebut berlanjut di laga nanti?
Pemain Paris St Germain Neymar berselebrasi dengan rekannya usai mencetak gol saat hadapi Nantes Dennis Appiah di Bloomfield Stadium, Tel Aviv, Israel, Minggu (31/7/2022). Foto: Ronen Zvulun/REUTERS

Prediksi Skor Lille vs PSG

ADVERTISEMENT
kumparan memprediksi laga akan berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Paris Saint-Germain.

Prediksi Line Up Lille vs PSG

Lille (4-2-3-1): Leo Jardim, Akim Zedadka, Josen Fonte, Alexsandro Ribeiro, Ismaily, Benjamin Andre, Angel Gomes, Jonathan David, Remy Cabella, Jonathan Bamba, dan Mohamed Bayo.
PSG (3-4-1-2): Gianluigi Donnarumma, Sergio Ramos, Marquinhos, Presnel Kimpembe, Achraf Hakimi, Marco Verratti, Vitinha, Nuno Mendes, Lionel Messi, Kylian Mbappe, dan Neymar.

Head to Head Lille vs PSG

Jadwal Tayang Lille vs PSG

Duel antara Lille dan Paris Saint-Germain akan digelar pada Senin (22/8) pukul 01:45 WIB. Anda bisa menyaksikan laga kedua tim melalui layanan streaming beIN Sports.
ADVERTISEMENT