Lionel Messi Pasti Main Lawan Indonesia? Erick Thohir Buka Suara

30 Mei 2023 5:31 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Argentina Lionel Messi membawa trofi juara Piala Dunia 2022 saat tiba di Bandara Internasional Ezeiza, Buenos Aires, Argentina, Selasa (20/12/2022). Foto: Agustin Marcarian/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Argentina Lionel Messi membawa trofi juara Piala Dunia 2022 saat tiba di Bandara Internasional Ezeiza, Buenos Aires, Argentina, Selasa (20/12/2022). Foto: Agustin Marcarian/REUTERS
ADVERTISEMENT
Lionel Messi adalah pemain yang paling ditunggu-tunggu banyak pencinta sepak bola untuk merumput saat Argentina melawan Timnas Indonesia. Terkait kepastian itu, Erick Thohir selaku Ketum PSSI buka suara.
ADVERTISEMENT
Laga Indonesia vs Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 19 Juni nanti masuk dalam jadwal FIFA Matchday. Erick mengatakan bahwa sepak bola adalah permainan tim dan enggan menjamin Messi main atau tidak.
"Saya rasa begini, permainan sepak bola itu permainan tim, tidak bisa terjebak hanya satu individu, dan kami ada keseriusan menambah poin. Kami tidak mau terkalahkan dengan juara dunia," jelas Erick saat konferensi pers di Jakarta, Senin (29/5).
"Jangan sampai kita membawa tim-tim besar itu langsung seakan-akan kita melihat tembok. Justru ini kesempatan kalau memang kita bisa bermain baik, bisa menyajikan yang baik dengan lawan tim terbaik di dunia, kenapa tidak gitu."
Ketua PSSI Erick Thohir memberikan keterangan terkait tiket pertandingan FIFA Matchday antara Timnas Indonesia melawan Timnas Argentina di ruang konferensi pers Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (29/5/2023). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
"Dan tentu yang pasti, komitmen Argentina akan bawa full team, ya, ini apresiasi yang luar biasa, hanya salah satu pemain yang saya suka enggak dibawa karena main di [final] Liga Champions," tandasnya.
ADVERTISEMENT
Pemain yang dimaksud adalah Lautaro Martínez, striker Inter Milan. Sebab, Nerazzurri akan melawan Man City di final Liga Champions pada 10 Juni mendatang. Namun, bomber The Citizens, Julian Alvarez, justru masuk dalam skuad Lionel Scaloni.
Sementara, Lionel Messi baru saja membawa Paris Saint-Germain (PSG) keluar sebagai juara Liga Prancis musim ini. Golnya ke gawang Strasbourg, Minggu (28/5) dini hari WIB, membuat Messi mencetak rekor baru usai laga yang berakhir 1-1 tersebut.
Lionel Messi (tengah) diadang saat laga PSG vs Strasbourg dalam pekan ke-37 Liga Prancis 2022/23 di Stade de la Meinau pada 28 Mei 2022. Foto: PATRICK HERTZOG / AFP
Menurut BBC, gol yang dibuat Messi membuatnya kini melampaui catatan Cristiano Ronaldo. Kini, Messi jadi pencetak gol terbanyak di lima liga teratas eropa dengan 496 gol. Messi melewati Ronaldo yang menorehkan 495 gol.
Messi juga menjadi pemain dengan total trofi terbanyak sepanjang sejarah lewat koleksi 43 trofi. Angka itu sama dengan eks rekan setimnya asal Brasil, Dani Alves.
ADVERTISEMENT