Jose Mourinho

Mourinho Sekarang Botak, Stres Latih Tottenham?

10 Februari 2020 18:43 WIB
comment
92
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jose Mourinho (kanan)…. botak. Foto: Twitter / @FutbolBible
zoom-in-whitePerbesar
Jose Mourinho (kanan)…. botak. Foto: Twitter / @FutbolBible
ADVERTISEMENT
Enam tahun silam, Jose Mourinho pernah mengomentari kepala botak Pep Guardiola. "Jika kamu menikmati apa yang kamu lakukan, kamu takkan kehilangan rambut. Kepalanya botak. Guardiola tak menikmati sepak bola," kata manajer dari Setubal itu.
ADVERTISEMENT
Sekarang lihat kepala Mourinho. Sama sekali tidak ada rambut. Jadi, apakah ini pertanda bahwa sosok yang kini mengarsiteki Tottenham Hotspur tersebut tak lagi menikmati sepak bola?
Jawabannya, tidak. Kepala Mourinho sekarang botak karena errr... ada suatu kekonyolan terjadi di barbershop.
"Bertolak belakang dengan apa yang diberitakan media selama ini, saya bahagia melatih tim ini [Spurs]. Semua orang tahu saya. Sulit? Ya, jelas. Tapi, jika tak sulit, mana mau saya ambil pekerjaan ini," jelas Mourinho kepada Sky Sports.
"Soal kepala saya, kadang saya ingin menikmati udara dingin di kepala saya. Tapi, kali ini bukan karena itu. Kepala saya botak karena saya ketiduran saat cukur rambut."
Jose Mourinho, manajer Spurs. Foto: Ben STANSALL / AFP
"Saya bangun, rambut saya sudah kacau, dan kemudian saya meminta untuk dipotong botak saja. Saya harap, semoga rambut saya segera tumbuh," imbuh eks pelatih Inter Milan tersebut.
ADVERTISEMENT
Sebagai bukti Mourinho masih mencintai pekerjaannya, dia menjelaskan bahwa dia terbang ke Muenchen di akhir pekan lalu untuk menyaksikan duel Bayern Muenchen versus RB Leipzig. Leipzig merupakan lawan Spurs di babak 16 Liga Champions.
"Saya memang harus ke Jerman. Karena dengan begitu, saya bisa melihat detail-detail yang tak ditayangkan dalam televisi. Termasuk bagaimana lawan melakukan pemanasan dan aksi individual setiap pemain," jelas manajer berusia 57 tahun tersebut.
"Lagipula, laga ini menyuguhkan intensitas dan pengalaman yang berbeda. Jadi, bagaimana saya bisa melewatkannya?" lanjutnya.
===
Mau nonton bola langsung di Inggris? Ayo, ikutan Home of Premier League Semua biaya ditanggung kumparan dan Supersoccer, gratis! Ayo buruan daftar di sini.
Bagi yang mau nonton langsung siaran liga Inggris bisa ke MolaTV dan bagi yang ingin merasakan kemeriahan Nobar Supersoccer bisa cek list schedule nya di SSCornerID.
ADVERTISEMENT
Tersedia juga hadiah bulanan berupa Polytron Smart TV, langganan Mola TV, dan jersi original.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten