MU Kalah 0-3 dari Bournemouth, Erik ten Hag: Saya Kecewa

10 Desember 2023 19:10 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain AFC Bournemouth Dominic Solanke mencetak gol sebelum kemudian dianulir saat hadapi Manchester United di Old Trafford, Manchester, Inggris, Sabtu (9/12/2023). Foto: Molly Darlington/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain AFC Bournemouth Dominic Solanke mencetak gol sebelum kemudian dianulir saat hadapi Manchester United di Old Trafford, Manchester, Inggris, Sabtu (9/12/2023). Foto: Molly Darlington/REUTERS
ADVERTISEMENT
Manchester United menelan kekalahan memalukan 0-3 saat menjamu Bournemouth di Old Trafford, Sabtu (9/12) malam WIB. Sang pelatih, Erik ten Hag, merasa kecewa dengan hasil tersebut.
ADVERTISEMENT
Tiga gol yang bersarang ke gawang MU dibukukan oleh Dominic Solanke (5'), Philip Billing (68') dan Marcos Senesi (73'). Ten Hag mengakui bahwa timnya sudah berusaha untuk meraih kemenangan.
''Kami sudah mengerahkan banyak upaya sebagai balasan di pertandingan tersebut. Namun, pergerakan di dalam kotak penalti tidak ada,'' lanjutnya.
Erik ten Hag saat laga Burnley vs Manchester United (MU) dalam pekan keenam Liga Inggris 2023/24 di Stadion Turf Moor, Minggu (24/9/2023) dini hari WIB. Foto: REUTERS/Carl Recine
Ten Hag mengakui bahwa timnya membuat kesalahan di pertandingan tersebut. Ia juga memuji kualitas permainan yang ditunjukkan oleh para pemain Bournemouth.
''Anda harus menjadi yang terbaik di setiap pertandingan, dan itu dimulai dengan harus berfokus. Ketika Anda memulai seperti apa yang kami lakukan [kebobolan di menit awal], maka Anda akan kesulitan,'' ucap Ten Hag.
''Mereka [Bournemouth] adalah lawan yang bagus. Akan tetapi, kami harus tampil lebih baik,'' ucapnya.
ADVERTISEMENT