Napoli Berencana Kembali Berlatih meski Virus Corona Masih Mewabah di Italia

22 Maret 2020 5:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Napoli tersenyum. Foto: Dok. Media Napoli
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Napoli tersenyum. Foto: Dok. Media Napoli
ADVERTISEMENT
Napoli menegaskan bahwa mereka akan segera menjalani sesi latihan kembali. Masalahnya, wabah virus corona di Italia belum menunjukkan tanda-tanda berhenti.
ADVERTISEMENT
Semua aktivitas sepak bola di Italia memang tengah ditangguhkan menyusul wabah virus corona. Nah, Napoli, via situsweb resmi, mengumumkan bahwa mereka akan kembali memulai latihan pada Rabu, 25 Maret 2020, waktu setempat.
“SSC Napoli mengumumkan bahwa tim kami akan kembali berlatih di pusat latihan dengan sesi pagi pada Rabu, 25 Maret,” berikut pernyataan yang tertera di situsweb resmi mereka.
Gennaro Gattuso memberikan selamat kepada para pemain Napoli. Foto: REUTERS/Daniele Mascolo
Apa yang dilakukan oleh Napoli ini boleh jadi didasari dengan kenyataan bahwa Serie A 2019/2020 akan kembali bergulir pada 3 April mendatang. Meskipun begitu, besar kemungkinan hal tersebut akan kembali ditunda.
Pasalnya, virus corona masih mewabah dengan begitu masif di Italia. Per Worldometer.info, kasus aktif COVID-19 di Italia saat ini mencapai 42.681 jiwa. Italia juga menjadi negara yang kehilangan paling banyak jiwa akibat COVID-19—mencapai 4.825 jiwa.
ADVERTISEMENT
Dari situ, Menteri Olahraga Italia, Vincenzo Spadafora, menyatakan bahwa Serie A 2019/2020 mungkin akan kembali digelar pada awal Mei 2020. Itulah mengapa aksi Napoli untuk menggelar latihan terasa tak masuk akal.
Napoli sendiri bukan satu-satunya tim Serie A yang berencana untuk menggelar latihan di akhir Maret ini. Cagliari juga bakal menggelar latihan kecil pada Senin (23/3). Sementara, Lazio turut dikabarkan akan mengikuti jejak Napoli.
Presiden Asosiasi Pesepak Bola Italia (AIC), Damiano Tommasi, sebelumnya sudah mengecam langkah Cagliari. Menurutnya, menggelar latihan di akhir Maret masih sangat berbahaya untuk semua pihak.
Meskipun begitu, sampai saat ini, belum ada kabar apakah Cagliari atau Napoli bakal membatalkan sesi latihan mereka.
***
ADVERTISEMENT
kumparanDerma membuka campaign crowdfunding untuk bantu pencegahan penyebaran corona virus. Yuk, bantu donasi sekarang!