news-card-video
3 Ramadhan 1446 HSenin, 03 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Ole Romeny Cetak Gol Debut Bersama Oxford United

1 Maret 2025 22:11 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ole Romeny bersama Oxford United. Foto: Instagram @oufcofficial
zoom-in-whitePerbesar
Ole Romeny bersama Oxford United. Foto: Instagram @oufcofficial
ADVERTISEMENT
Ole Romeny berhasil mencetak gol debut bersama Oxford United dalam pertandingan Divisi 2 Liga Inggris (Championship), Sabtu (1/3) malam WIB. Ia membobol gawang Coventry City.
ADVERTISEMENT
Ole dipercaya untuk tampil sejak menit awal, dan berperan sebagai ujung tombak Oxford United. Ia mencetak gol penyama kedudukan menjadi 1-1 pada menit 53 usai menerima umpan dari Przemysław Płacheta.
Sayangnya, pada pertandingan itu Oxford United kalah 2-3 dari tim tamu. Ole Romeny bermain selama 90 menit, lalu ditarik keluar dan digantikan oleh Siriki Dembele di pengujung pertandingan.
Kekalahan ini membuat Oxford United masih tertahan di peringkat 18 klasemen sementara Divisi 2 Liga Inggris dengan 38 poin dari 35 pertandingan. Sementara, Coventry City naik ke posisi kelima di bawah Sunderland.
Ole Romeny resmi menyandang Status WNI usai Sumpah WNI di London, Inggris, Sabtu (8/2/2025). Foto: Dok. PSSI
Ole Romeny didatangkan Oxford United dari tim Belanda, FC Utrecht, di awal tahun ini. Total, ia sudah dimainkan di enam pertandingan Divisi 2 Liga Inggris.
ADVERTISEMENT
Adapun Ole Romeny diproyeksikan untuk membela Timnas Indonesia di Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia. Proses naturalisasinya sudah selesai, Ole juga sudah menjalani Sumpah WNI.
Timnas Indonesia akan memainkan dua pertandingan Kualifikasi Piala Dunia pada Maret ini. 'Garuda' akan bertandang ke markas Australia pada 20 Maret, dan menjamu Bahrain di Gelora Bung Karno lima hari berselang.