Pep Guardiola Buka Suara usai Man City Kalah Lima Kali Beruntun

24 November 2024 6:23 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pep Guardiola, pelatih Manchester City. Foto: Action Images via Reuters/Andrew Boyers/File Photo
zoom-in-whitePerbesar
Pep Guardiola, pelatih Manchester City. Foto: Action Images via Reuters/Andrew Boyers/File Photo
ADVERTISEMENT
Manchester City menelan kekalahan di ajang Liga Inggris. Melawan Tottenham Hotspur di Etihad Stadium, Minggu (24/11) dini hari WIB, Man City tumbang dengan skor 0-4.
ADVERTISEMENT
Ini kekalahan kelima Man City secara beruntun di semua kompetisi. Pelatih Man City, Pep Guardiola mengaku bingung dengan hasil-hasil buruk yang terus didapatkan pasukannya.
“Saya tidak tahu apa yang terjadi dengan Man City musim ini. Tidak ada tim di dunia yang mampu mempertahankan kesuksesan selama delapan, sembilan, atau sepuluh tahun berturut-turut,” ucap Guardiola dikutip BBC.
“Tentu saja semua tidak baik-baik saja. Kami akan coba menganalisanya dan menatap laga berikutnya,” tambahnya.
Man City vs Tottenham di Liga Inggris. Foto: Lee Smith/REUTERS
Kekalahan memang tak mengubah posisi Man City di papan klasemen. Man City ada di posisi kedua dengan 23 angka. Mereka terpaut lima angka dari Liverpool yang ada di posisi puncak.
Tentu saja, jarak bisa diperlebar lagi oleh Liverpool. Sebab, Liverpool baru akan bermain malam nanti melawan Southampton.
ADVERTISEMENT