PSSI Harap GBK Tingkatkan Kualitas Rumput

19 November 2024 12:00 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Indonesia, Thom Jan Haye (kanan) melihat kondisi rumput sebelum laga pertandingan melawan timnas Jepang di Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (15/11). Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Indonesia, Thom Jan Haye (kanan) melihat kondisi rumput sebelum laga pertandingan melawan timnas Jepang di Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (15/11). Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
ADVERTISEMENT
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pandangannya soal kondisi rumput Stadion Gelora Bung Karno. Ia meminta pengelola GBK untuk meningkatkan kualitas rumput.
ADVERTISEMENT
Erick berharap kualitas rumput GBK sudah lebih baik lagi, setidaknya pada Maret tahun depan. Timnas Indonesia akan menghadapi Bahrain pada 25 Maret.
''Maret ini kan masih ada waktu panjang, saya berharap ada peningkatan kualitas lagi. Bukannya cerewet, ya. Karena saya rasa GBK ini sejarah bangsa kita dan sudah banyak mencetak sejarah-sejarah luar biasa. Jadi, lapangannya juga harus mendukung sejarah itu,'' kata Erick Thohir di Jakarta, Senin (18/11).
Ketua Umum PSSI Erick Thohir memeriksa rumput lapangan sepak bola saat melakukan peninjauan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (8/11/2024). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Pada pertandingan melawan Jepang, rumput Stadion GBK mendapatkan kritik. Salah satunya dari pemain Jepang, Takumi Minamino, yang mengatakan bahwa rumput tak rata.
''Secara pandangan muka kualitas [rumput] bagus, tapi setelah dipakai masih ada komplain dari Jepang. Kemarin tim Indonesia juga ada komplain,'' ucap Erick Thohir.
ADVERTISEMENT
''Saya sudah menyampaikan ke GBK, harus diperbaiki. Pada waktu melawan Argentina itu kondisi terbaik. Makanya, Argentina mau bermain,'' jelasnya.