PSSI Sahkan Kerja Sama dengan BPJS Ketenagakerjaan untuk Sejahterakan Wasit

14 April 2023 6:06 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penandatanganan kerjasama PSSI dengan BPJS Ketenagakerjaan di Gedung BUMN, Kamis (13/4). Foto: Soni Insan Bagus/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Penandatanganan kerjasama PSSI dengan BPJS Ketenagakerjaan di Gedung BUMN, Kamis (13/4). Foto: Soni Insan Bagus/kumparan
ADVERTISEMENT
PSSI resmi teken kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan pada Kamis (13/4) di Gedung BUMN, Jakarta. Kesepakatan ini untuk meningkatkan kesejahteraan wasit di sepak bola Indonesia.
ADVERTISEMENT
Proses tanda tangan kesepakatan dilakukan oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dan Anggoro Eko Cahyo selaku Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan.
''Kami melihat dari visi Pak Erick Thohir, tadi kami memajukan gagasan ini. Kami melihat wasit itu juga memiliki potensi untuk cedera. Jadi, kalaupun wasit tidak bisa bekerja, mereka tetap dapat penghasilan,'' kata Anggoro.
''Sehingga para pemain juga bisa fokus latihan dan tampil dengan baik. Saya berharap, kerja sama ini menjadi inspirasi yang baik untuk cabang olahraga yang lain,'' lanjutnya.
Penandatanganan kerjasama PSSI dengan BPJS Ketenagakerjaan di Gedung BUMN, Kamis (13/4). Foto: Soni Insan Bagus/kumparan
Sementara itu, Erick Thohir menegaskan bahwa dirinya ingin mensejahterakan para wasit. Sehingga, kualitas hidup wasit bisa terjamin dan meningkat.
''Banyak anggapan bahwa wasit itu selalu salah, karena match fixing dan lain-lain. Tapi, kita tak bisa menyalahkan terus, kalau kita tak hadir mengontrol mereka. Salah satunya adalah memastikan hidup mereka terjamin,'' ujar Erick.
ADVERTISEMENT
''Ini adalah perlindungan yang luar biasa. Jadi, kalau secara tahunan, mereka sudah pasti dan perlindungannya sudah terjamin. Kami berharap mereka jadi merasa aman,'' tambahnya.