PSSI: Shin Tae-yong Kerja di Proyek Strategis, Diizinkan Masuk Indonesia

10 Juli 2020 18:41 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memberikan arahan saat sesi latihan di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (14/2).  Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memberikan arahan saat sesi latihan di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (14/2). Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
ADVERTISEMENT
Semula, PSSI menjadwalkan manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, kembali ke Indonesia pada awal Juli 2020. Tapi, mengalami kemunduran karena alasan pandemi COVID-19.
ADVERTISEMENT
Terbaru, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengatakan bahwa Shin akan segera tiba di Tanah Air. Segala persiapan tengah dilakukan.
''PSSI menunggu Shin kembali ke Indonesia untuk bertemu dengan kami. Visa dan KITAS-nya sudah ada. Tinggal komunikasi waktu keberangkatan dia saja" kata Mochamad Iriawan, di situs PSSI.
Untuk bisa ke Indonesia, Shin mesti melalui sejumlah prosedur. Sebab, tak sembarangan Warga Negara Asing (WNA) bisa masuk ke wilayah Nusantara di tengah pandemi COVID-19.
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan memakaikan jaket Timnas Indonesia ke Pelatih Timnas Indonesia senior yang baru Shin Tae-Yong, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (28/12). Foto: ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya
Merujuk aturan Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Nomor 11 Tahun 2020, WNA hanya bisa ke Indonesia dengan enam poin: Orang Asing pemegang Izin Tinggal Terbatas dan Izin Tinggal Tetap; Orang Asing pemegang Visa Diplomatik dan Visa Dinas; Orang Asing pemegang Izin Tinggal Diplomatik dan Izin Tinggal Dinas.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Tenaga bantuan dan dukungan medis, pangan dan alasan kemanusiaan; Awak alat angkut; dan Orang Asing yang akan bekerja pada proyek strategis nasional.
Meski dengan sejumlah syarat yang cukup ketat, Iriawan menggaransi bahwa Shin tak akan mengalami kesulitan.
''Karena dia datang ke sini termasuk kategori orang asing yang akan bekerja pada proyek strategis saya kira enggak ada masalah. Kami juga akan melakukan koordinasi dengan berbagai pihak untuk proses ia kembali ke Indonesia," jelas Iriawan.
Shin punya pekerjaan segudang setibanya di Indonesia. Mulai dari persiapan Timnas U-19 Indonesia di menuju Piala Asia dan Timnas Indonesia di Piala AFF 2020 dan Kualifikasi Piala Dunia 2022.
---
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.
ADVERTISEMENT