Puja-puji Maurizio Sarri untuk Aaron Ramsey

9 Maret 2020 8:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aksi Aarom Ramsey saat melawan Inter Milan. Foto: Massimo Pinca/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Aksi Aarom Ramsey saat melawan Inter Milan. Foto: Massimo Pinca/REUTERS
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tiada sosok yang paling pantas mendapat puja-puji dari Maurizio Sarri kecuali Aaron Ramsey. Tatkala Juventus menang 2-0 atas Inter Milan pada giornata ke-26 Serie A, Senin (9/3/2020), peran Ramsey amat terlihat.
ADVERTISEMENT
Semua gol Juventus di laga itu berasal dari dirinya. Pada gol pertama, Ramsey sendiri yang mencatatkan namanya di papan skor usai menerima umpan Cristiano Ronaldo. Adapun, gol kedua yang dicetak Paulo Dybala merupakan assist-nya.
Ramsey diturunkan sebagai satu dari tiga gelandang dalam skema 4-3-3 Juventus pada laga ini. Menurut Sarri, dia berhasil memerankannya dengan sangat baik.
"Dia menjalankan peran tersebut dengan baik. Dia juga tengah berada pada kondisi fisik yang lebih bagus ketimbang saat dia beroperasi di belakang penyerang," ujar eks juru taktik Napoli itu, dilansir Goal International.
Aarom Ramsey merayakan gol yang dia cetak ke gawang Inter Milan. Foto: Massimo Pinca/REUTERS
Juventus sempat kesulitan mencetak gol ke gawang Inter. Pada babak pertama, mereka tak kunjung mampu mencetak gol. Situasi itu bahkan membuat Sarri berpikir untuk mengganti Ramsey dengan Dybala.
ADVERTISEMENT
“Saya berencana memasukkan Dybala semenit sebelum kami mencetak gol lewat Ramsey. Tapi, saya memutuskan untuk tetap memainkannya, karena saya merasa dengan cara inilah kami bisa menang," ucap Sarri.
Bukan cuma Sarri yang menyebut Ramsey tampil apik. WhoScored juga menobatkannya sebagai pemain dengan nilai tertinggi, yakni 8,6. Secara rinci Ramsey mencatatkan akurasi passing sebesar 90 persen, satu tekel, dan satu dribel sukses.