Reece James: Jebolan Akademi Chelsea yang Mulai Bersinar

15 September 2020 8:24 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Chelsea Reece James merayakan gol kedua mereka pada pertandingan Liga Premier Brighton & Hove Albion vs Chelsea di Stadion Komunitas American Express, Brighton, Inggris. Foto: Peter Cziborra/Pool via REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Chelsea Reece James merayakan gol kedua mereka pada pertandingan Liga Premier Brighton & Hove Albion vs Chelsea di Stadion Komunitas American Express, Brighton, Inggris. Foto: Peter Cziborra/Pool via REUTERS
ADVERTISEMENT
Reece James menjadi bintang dalam kemenangan 3-1 Chelsea atas Brighton and Hove Albion di pekan perdana Liga Inggris, Selasa (15/9) dini hari WIB. Pemain berusia 20 tahun itu sukses membikin satu gol dan satu assist di laga yang berlangsung di Amex Stadium.
ADVERTISEMENT
James mencetak golnya untuk Chelsea pada menit 56. Bek asal Inggris itu melepas tembakan keras akurat dari luar kotak penalti yang mengoyak pojok kiri atas gawang Mathew Ryan. Dia membawa The Blues unggul 2-1 atas Brighton.
Sepuluh menit berselang, James kembali berkontribusi untuk Chelsea. Sepak pojok pemain bernomor punggung 24 itu berhasil diteruskan melalui sepakan voli yang tak mampu dihalau Ryan. Chelsea unggul 3-1 dan bertahan hingga laga berakhir.
WhoScored mencatat, James memenangi empat duel udara, melepas dua tekel sukses, melakukan dua sapuan, dan membuat tiga intersep dalam laga menghadapi Brighton. Dia pun tercatat memiliki akurasi umpan hingga 88%.

Lantas, Siapa sih Reece James?

James lahir di London pada 8 Desember 1999. Saat berumur enam tahun, James sudah masuk akademi Chelsea.
ADVERTISEMENT
Pada musim 2017/18, James dipercaya menjadi kapten tim U-18 Chelsea. Pemain yang bermain sebagai bek kanan itu juga sukses mengantarkan Chelsea muda meraih FA Youth Cup di tahun tersebut.
Reece James sang penentu hasil imbang laga Chelsea vs Ajax. Foto: REUTERS/David Klein
Semusim setelahnya, James dipinjamkan Chelsea ke Wigan Athletic. Di Wigan, James berkembang dengan baik dan menorehkan beberapa gelar.
James tampil dalam 45 pertandingan bersama Wigan. Di akhir musim, pemuda yang lahir di Redbridge itu berhasil menyabet gelar Pemain Terbaik Wigan, dan masuk ke dalam Best XI Divisi Championship.
Apiknya penampilan di Wigan, membuat Chelsea tak lagi meminjamkannya di musim berikutnya. James pun masuk skuat utama The Blues di bawah asuhan Frank Lampard pada musim lalu.
Tercatat, James tampil dalam 39 laga untuk Chelsea di semua kompetisi. Pemain yang menggunakan nomor punggung 24 itu juga berhasil membuat dua gol dan empat assist di musim lalu.
Pemain Chelsea Reece James berebut bola dengan pemain Wolverhampton Wanderers pada lanjutan Premier League di Stamford Bridge, London, Inggris. Foto: Matthew Childs/REUTERS
Sebagai bek sayap kanan, James memiliki banyak senjata yang bisa dikeluarkan. Sepakan jarak jauh dan umpan silang menjadi yang paling berbahaya.
ADVERTISEMENT
Belum lagi sisi agresif dan cepat yang dimilikinya bisa menjadi pilihan aman untuk lini belakang Chelsea di masa mendatang.
=====
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona