Rene Alberts: Kuipers & Wander Luiz Absen di Hari Pertama Latihan Persib

26 Februari 2021 16:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nick Kuipers bersama pemain Persib yang lain. Foto: Dok. Media Persib
zoom-in-whitePerbesar
Nick Kuipers bersama pemain Persib yang lain. Foto: Dok. Media Persib
ADVERTISEMENT
Persib Bandung mengonfirmasi bahwa dua pemain asing mereka akan absen di latihan perdana tim pada 1 Maret 2021. Hal ini disampaikan oleh juru latih 'Pangeran Biru', Robert Rene Alberts.
ADVERTISEMENT
Terkini, Persib hanya akan diperkuat dua legiun asing, Nick Kuipers dan Wander Luiz. Sementara itu, Omid Nazari baru saja mundur dari klub dan Geoffrey Castillion sedang dipinjamkan kepada Como 1907.
''Kuipers tak tidak bisa hadir karena akan menjalani isolasi mandiri, sedangkan Luiz belum bisa meninggalkan Brasil karena dokumen yang belum siap,'' kata Alberts dikutip dari situs web resmi Persib, Jumat (26/3).
Pemain Persib Bandung Wander Luiz. Foto: ANTARA FOTO/M Agung Rajasa
Alberts menjelaskan, Kuipers dijadwalkan bertolak dari Belanda pada Sabtu (27/2) dan tiba di Indonesia sehari setelahnya. Sementara itu, keberangkatan Luiz dari Brasil tertunda karena proses administrasi.
Ketika sampai di Tanah Air, keduanya dipastikan akan menjalani isolasi mandiri. Merujuk prosedur yang harus dijalani di tengah masa pandemi corona, keduanya akan absen lima hari.
ADVERTISEMENT
Namun demikian, pelatih asal Belanda itu bisa bernapas lega karena para pemain lokal tidak menemukan kendala dalam melakoni latihan perdana. Seluruh pemain lokal yang ada di tim Pangeran Biru saat ini rencananya akan hadir sejak hari pertama latihan.
"Setelah dalam waktu lama tidak berlatih, ada banyak hal yang perlu dipersiapkan sebelum kembali berlatih,'' kata Alberts.
''Sekarang waktunya bagi pemain untuk kembali, kebanyakan pemain dari beberapa tempat di Indonesia akan tiba Jumat, 26 Februari 2021,'' jelasnya.
Tim sepak bola Persib Bandung menyelesaikan porsi latihan di Stadion GBLA, Bandung, Jawa Barat, Selasa (11/8/2020). Foto: NOVRIAN ARBI/ANTARA FOTO
Adapun, Persib memulai latihan guna menyongsong turnamen pramusim bertajuk Piala Menpora. Agenda ini akan dilakukan pada Maret hingga April.
---