Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Ricky Cawor Bicara soal Persaingan dengan Krmencik, Hanno Behrens & Yusuf Helal
5 September 2022 15:48 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Pemilihan komposisi pemain-pemain asing Persija Jakarta di Liga 1 musim ini memang cukup menarik. Salah satu pemain Persija, Ricky Cawor, berbicara soal persaingan melawan legiun asing tersebut.
ADVERTISEMENT
Ricky Cawor musim ini memang belum mendapatkan banyak menit bermain di bawah arahan Thomas Doll. Penyerang 24 tahun itu baru dimainkan di dua pertandingan Persija. Itu pun hanya bermain di akhir-akhir pertandingan.
Ricky mengatakan bahwa persaingan lini depan Persija amatlah ketat. Kehadiran Michael Krmencik, Yusuf Helal hingga Hanno Behrens yang membuat dirinya sulit menembus skuad utama 'Macan Kemayoran'.
''Pelatih Thomas Doll membawa pemain-pemain seperti Hanno Behrens, Yusuf Helal dan Michael Krmencik. Mereka semua memiliki pengalaman bermain di klub Eropa,'' lanjutnya.
Krmencik, Behrens dan Yusuf Helal memang bukan sembarang pemain asing. Krmencik didatangkan Persija dari Club Brugge. Sementara, Behrens sudah kenyang pengalaman bermain di Jerman. Untuk Yusuf Helal, striker 29 itu adalah penggawa Timnas Bahrain yang sebelumnya memperkuat Slavia Prague.
ADVERTISEMENT
Satu pemain asing Persija lainnya adalah Ondrej Kudela yang berposisi sebagai pemain bertahan. Kudela juga merupakan bek berkualitas. Ia didatangkan dari Slavia Prague.
Ricky Cawor mengatakan bahwa dirinya belajar banyak dari pemain-pemain kelas Eropa tersebut. Ia juga memaklumi Thomas Doll yang jarang memberi menit bermain.
''Tidak masalah walau saya mendapatkan waktu bermain yang sedikit. Karena saya bisa belajar dari para pemain tersebut dan perlahan saya bisa memahami apa yang diinginkan pelatih,'' tandasnya.
Persija Jakarta saat ini tengah dalam tren positif. 'Macan Kemayoran' meraih empat kemenangan secara beruntun. Persija kini bersaing di papan atas dengan menempati posisi kelima klasemen Liga 1.