Tegangnya Iwan Bule Nonton Adu Penalti Timnas U-16: Jantung Saya Mau Copot!

10 Agustus 2022 23:15 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (Iwan Bule). Foto: Dok. PSSI
zoom-in-whitePerbesar
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (Iwan Bule). Foto: Dok. PSSI
ADVERTISEMENT
Timnas U-16 Indonesia menang atas Myanmar U-16 di semifinal Piala AFF U-16 2022, Rabu (10/8), via adu penalti. Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, mengatakan bahwa dirinya begitu tegang saat adu penalti.
ADVERTISEMENT
Jadi, pertandingan ini berakhir dengan skor 1-1 di waktu normal. Myanmar unggul lebih dulu lewat gol Nay Min Htet (43'). Indonesia kemudian membalas lewat gol free kick Riski Afrisal (69').
Di babak adu penalti, Indonesia menang dengan skor 5-4 usai penggawa Myanmar, Shine Wanna Aung, gagal mengeksekusi penalti. Saat menonton momen babak tos-tosan itu, Iwan mengaku sangat tegang bak jantungnya hampir copot.
Pertandingan Indonesia U-16 vs Myanmar U-16 di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Foto: PSSI
"Tadi, pada saat penendang ketiga [Myanmar] tidak masuk, saya [sempat] enggak mau lihat ke gawang, saya lihatnya ke belakang dan ternyata memang enggak masuk, diblok [Andrika Rachman]. Dari awal sampai akhir, saya tegang,'' lanjutnya.
Iwan juga mengucapkan terima kasih kepada para suporter yang sudah hadir mendukung langsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, serta para penonton di televisi. Ia berharap Indonesia bisa menyudahi kompetisi sebagai juara.
ADVERTISEMENT
''Terima kasih kepada suporter dan seluruh pencinta sepak bola Indonesia. Besok akan ada evaluasi yang akan dilakukan tim dan kepelatihan, apa yang harus dilakukan nanti melawan Vietnam," tandasnya.
Di partai puncak, Timnas U-16 Indonesia akan menantang Vietnam yang sebelumnya menang atas Thailand di laga semifinal lain. Duel Indonesia vs Vietnam di final Piala AFF U-16 2022 akan digelar pada Jumat (12/8).