Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Kenapa sih Marsela Awi, Striker Timnas Wanita Indonesia, Dipanggil Naruto?
18 Juni 2024 17:10 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Pemain yang dimaksud tentu saja adalah striker gesit dari Papua, Marsela Awi . Oleh orang-orang di sekelilingnya, Awi dipanggil dengan julukan Naruto!
Meskipun tak benar-benar bisa melakukan kage bunshin no jutsu, Awi dengan riang memeragakan gerakan jemari cara tokoh di manga Naruto melakukan jurus rahasia mereka di depan kami.
Tak cuma di depan kami, sebetulnya. Dalam foto resmi bersama Timnas Wanita Indonesia pun, Awi juga berpose layaknya ninja dari Konoha. Bahkan, nama di Instagramnya pun diubahnya. Tak lagi Marsela Awi, tapi 𝓝𝓪𝓻𝓾𝓽𝓸.
Sebenarnya, dari mana sih julukan Naruto tersebut? Awi yang minta, atau dari orang lainkah? Begini jawaban Marsela Awi.
“Aku dipanggil Naruto pas TC pertama. Itu gara-gara ikat rambut aku sama gaya lari aku,” ujar Awi kepada kumparanBOLANITA, Kamis (13/6) di Hotel Sultan.
Awi bilang, sosok yang pertama memanggilnya demikian adalah asisten pelatih Timnas Wanita, Coach Yopie Riwoe. Tak ada angin tak ada hujan, Coach Yopie berteriak “Naruto!” saat memanggil Awi.
ADVERTISEMENT
“Coach Yopie manggil aku Naruto tuh karena mungkin lari aku kecepatan atau gimana ya. Bingung juga,” kisahnya. Sebelum di timnas senior, Awi dan Yopie Riwoe telah bekerja sama di Piala AFF Wanita U-19, 2023 lalu.
“Jadi pas dipanggil tuh langsung kayak, ‘Naruto, Naruto.’ Awalnya saya juga kayak, siapa yang Naruto di sini? Terus kayak ditunjuk, ‘Kamu saya panggil Naruto!’” kata Awi menirukan asisten pelatih berkepala plontos tersebut.
“‘Wah oke, Coach, siap Coach!’ Jadi langsung teman-teman semua pada ikut panggil Naruto juga. Ya okelah.”
Awi senang dengan panggilan tersebut. Ia jadi punya ciri khas, katanya. Tapi di luar itu, ia menyebut chemistry di skuad timnas di partai uji coba kemarin sangat menyenangkan. “Iya, semua dapat menit bermain,” tuturnya.
ADVERTISEMENT