5 Brand Makanan yang Punya Paket Katering buat Pernikahan, Ada Mie Gacoan

13 Desember 2023 17:11 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Pernikahan. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Pernikahan. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Makanan menjadi salah satu esensi penting dalam pesta pernikahan. Jamuan makanan yang lezat bukan hanya membuat para tamu senang, tapi juga sang mempelai sebagai pemilik acara.
ADVERTISEMENT
Nah, jika kamu bosan dengan pilihan menu katering makanan yang itu-itu saja, maka sederet brand makanan dan minuman ini bisa menjadi opsi baru. Pilihan makanan dan minuman yang ditawarkan mungkin akan menjadi daya tarik dan pembeda yang unik buat acara pernikahanmu nanti.
Apa saja brand makanan dan minuman yang menyediakan paket katering buat acara pernikahan? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini!

1. Katering Mie Gacoan

Buat kamu penggemar mi ayam dengan sensasi pedas, brand restoran ini kerap menjadi pilihan favorit. Mie Gacoan, khususnya cabang Bali dan Sumatera menawarkan 'paket wedding gacoan' senilai mulai dari Rp 2 jutaan. Paket katering tersebut sudah termasuk pajak dengan mendapatkan 100 porsi mi dan 300 buah dimsum.
ADVERTISEMENT

2. Burger Bangor

Jika biasanya menu di acara pernikahan berupa prasmanan, maka kamu bisa menghadirkan makanan cepat saji seperti Burger Bangor di hari spesial nanti. Brand makanan milik Denny Sumargo ini menawarkan 'Bangor wedding catering' seharga Rp 2,5 juta sudah termasuk 75 burger juragan cheese dan 75 porsi nugget berisi empat buah.

3. Karen's Diner

Paket 'Karenikah' yang dibanderol Rp 5 jutaan ini akan membuat pesta pernikahanmu menjadi lebih unik. Jika biasanya paket nikahan hanya berupa makanan, maka yang satu ini sudah termasuk jasa waiter Karen. Bahkan mereka juga akan menyediakan permainan dengan para Karen's. Soal makanan, paket nikah ala Karen's Diner ini sudah termasuk 100 porsi burger.

4. Dcrepes

ADVERTISEMENT
Nah, buat pilihan dessert atau camilan di pesta pernikahan nanti, kamu bisa menghadirkan Dcrepes. Brand crepes dengan aneka topping ini melayani katering untuk acara pernikahan, ulang tahun, family gathering, dan event lainnya. Untuk info selengkapnya kamu pun harus menghubungi pihak Dcrepes, ya.

5. Chatime

Belum lengkap rasanya kalau pesta pernikahan tanpa ada menu minuman segar, seperti Chatime misalnya. Brand minuman teh dengan aneka topping ini memiliki banyak pilihan paket katering dengan model booth yang unik hingga truck keliling.
Soal paket katering minuman ditawarkan mulai harga Rp 2,9 juta untuk porsi 100 gelas, hingga harga Rp 14 jutaan buat 500 porsi minuman. Harga ini sudah termasuk booth, gratis pengiriman, dan Chatime crew.
ADVERTISEMENT
Jadi, kira-kira paket katering mana yang menarik buat acara pernikahan kamu nanti?