Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
5 Dampak Terlalu Banyak Mengonsumsi Semangka
12 Mei 2018 15:16 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:09 WIB
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Apalagi, buah ini memiliki rasa yang ringan sehingga tak sedikit orang yang kalap menyantapnya dalam jumlah yang cukup banyak. Padahal, mengonsumsi semangka dalam porsi yang terlalu banyak, sejatinya kurang baik bagi tubuh, lho. Bahkan, konsumsi semangka secara berlebihan dapat menimbulkan berbagai gangguan kesehatan seperti diare.
Dilansir NDTV , berikut lima efek samping jika mengonsumsi semangka secara berlebihan:
1. Menyebabkan diare dan gangguan pencernaan
Mengandung kadar air dan serat yang cukup tinggi, konsumsi semangka yang terlalu banyak dapat menimbulkan gangguan pencernaan seperti diare dan perut kembung. Selain itu, kandungan gula yang tinggi pada semangka juga dapat meningkatkan kandungan gas di dalam perut.
2. Meningkatkan kadar glukosa dalam tubuh
Penderita diabetes sebaiknya mengurangi konsumsi buah semangka. Pasalnya, buah segar ini memiliki angka glikemik tinggi yang dapat meningkatkan kadar gula dalam tubuh. Untuk itu, konsultasikan pada dokter terlebih dahulu sebelum mengonsumsinya secara rutin.
ADVERTISEMENT
3. Meningkatkan risiko terjadinya inflamasi pada hati
Bila anda kerap mengonsumsi alkohol, hindari untuk menyantap semangka dalam jumlah yang terlalu banyak. Kandungan lycopene pada semangka dapat bereaksi dan menimbulkan inflamasi pada hati bila disandingkan dengan konsumsi alkohol secara rutin.
4. Dapat membuat tubuh menjadi terlalu terhidrasi
Kondisi tubuh yang terlalu terhidrasi, atau over-hydrated merupakan kondisi di mana kandungan air di dalam tubuh terlalu banyak. Hal ini dapat menyebabkan tubuh kehilangan sodium yang berujung pada peningkatan aliran darah, sehingga dapat membuat kaki menjadi bengkak, tubuh kelelahan, hingga membuat ginjal lemah.
5. Dapat menyebabkan gangguan pada jantung
Semangka kaya akan kandungan kalium yang baik bagi pertumbuhan gigi dan tulang. Namun, kandungan kalium yang terlalu banyak dalam tubuh dapat memicu berbagai masalah dalam aliran darah dan jantung, seperti detak jantung yang tidak biasa, hingga denyut nadi yang lemah.
ADVERTISEMENT