5 Makanan dan Minuman yang Bantu Redakan Batuk Secara Alami

23 Oktober 2019 10:39 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi batuk Foto: dok.shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi batuk Foto: dok.shutterstock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Saat perubahan cuaca sedang terjadi, tubuh kita seringkali rentan mengalami gangguan kesehatan. Pasalnya, peralihan cuaca yang tak menentu akan memengaruhi sistem kekebalan tubuh. Apalagi, bila kondisi tubuh sedang lelah dan tidak fit, jadilah mudah terserang penyakit.
ADVERTISEMENT
Salah satu gangguan kesehatan yang kerap muncul di masa pancaroba seperti ini adalah sakit tenggorokan dan batuk. Meski bukan tergolong penyakit serius, namun batuk yang tak kunjung sembuh bisa mengganggu produktivitas sehari-hari.
Nah, kita bisa mengonsumsi beberapa makanan dan minuman untuk meredakan batuk. Kandungan di dalamnya bisa melegakan tenggorokan dan menghilangkan rasa gatal yang mengusik.
Berikut telah kumparan rangkum lima makanan dan minuman yang bisa dikonsumsi sebagai obat batuk alami, di antaranya:
1. Madu
Ilustrasi madu Foto: Shutterstock
Menurut beberapa studi, madu dapat membantu meredakan batuk. Sebuah riset pada tahun 2007 yang dipublikasikan dalam jurnal Arch Pediatr Adolesc Med menemukan, madu dapat memberikan rasa lega dari batuk secara signifikan.
Untuk mengonsumsinya sebagai obat batuk alami, campurkan dua sendok teh madu dengan air hangat atau teh herbal. Sesap campuran tersebut satu atau dua kali sehari.
ADVERTISEMENT
2. Jahe
Air jahe Foto: Shutterstock
Komponen anti-inflamasi pada jahe dapat meredakan batuk kering atau batuk asma. Menurut penelitian di tahun 2013 yang dipublikasikan American Journal of Respiratory Cell and Molecular Biology, beberapa komponen anti-inflamasi pada jahe dapat menenangkan membran di saluran pernapasan, sehingga mengurangi batuk.
Seduhlah secangkir teh jahe, dengan mencampurkan 20 - 40 gram potongan jahe segar ke dalam secangkir air panas. Diamkan selama beberapa menit. Untuk menambah cita rasa dan efektivitasnya, kamu bisa menambahkan sesendok madu atau air lemon.
3. Yoghurt
Ilustrasi minuman yoghurt Foto: dok.shutterstock
Mengonsumsi makanan kaya probiotik memang tak akan menyembuhkan batuk secara langsung, tapi dapat meningkatkan sistem imun dengan menyeimbangkan bakteri dalam usus. Saat imunitas sudah meningkat, tubuh dapat melawan infeksi dan zat alergi penyebab batuk.
ADVERTISEMENT
Bahkan, penelitian di tahun 2013 yang dipublikasikan Korean Journal of Family Medicine mengungkapkan, salah satu jenis probiotik yang ada di dalam yoghurt —lactobacillus— mampu mencegah demam.
4. Thyme
Ilustrasi Thyme. Foto: Pixabay
Merupakan rempah daun yang berasal dari Mesir, thyme tak hanya bisa dimanfaatkan sebagai bahan masakan saja. Rempah tersebut rupanya bisa mengobati batuk, sakit tenggorokan, bronkitis, dan gangguan pencernaan.
Sebuah penelitian tahun 2006 yang dipublikasikan jurnal PubMed menemukan, sirup obat batuk yang mengandung thyme dan daun ivy dapat meredakan batuk lebih efektif. Hal ini disebabkan karena adanya kandungan antioksidan dalam rempah thyme.
Untuk itu, cobalah cari obat batuk yang mengandung thyme dalam komposisinya. Atau, kamu juga bisa menyeduh teh thyme dengan mencampurkan dua sendok thyme kering ke dalam secangkir air panas. Diamkan selama 10 menit, lalu saring dan sajikan.
ADVERTISEMENT
5. Teh herbal
Ilustrasi teh herbal Foto: Shutterstock
Saat batuk atau demam, kita wajib menjaga tubuh agar tetap terhidrasi. Selain itu, kita juga disarankan untuk lebih banyak mengonsumsi minuman hangat, salah satunya teh herbal.
Penelitian berjudul The effects of a hot drink on nasal airflow and symptoms of common cold and fludi tahun 2007 menyimpulkan, menyesap minuman bersuhu ruangan dapat meringankan batuk, pilek, dan bersin-bersin.
Dalam studi tersebut juga disebutkan, minum minuman hangat akan meringankan lebih banyak gejala flu, mulai dari radang tenggorokan, rasa dingin, dan mengantuk.