5 Tips Memasak Steak Empuk dan Enak yang Bisa Kamu Praktikkan di Rumah

8 Juli 2020 9:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Daging steak Bonanza Foto: dok.Bonanza
zoom-in-whitePerbesar
Daging steak Bonanza Foto: dok.Bonanza
ADVERTISEMENT
Memasak steak bisa dibilang 'susah-susah gampang.' Salah dalam menggunakan teknik memasak hingga memilih bahan, bisa membuat sajian steak buatanmu jadi tak terasa enak laiknya makan di restoran.
ADVERTISEMENT
Bagi pencinta steak tentu penginnya menikmati daging yang empuk, gurih, dan juicy sampai meleleh di mulut. Tapi, bagaimana cara memasaknya?
Tak perlu merasa kesulitan sendiri, karena berikut telah kumparan rangkumkan lima tips memasak steak yang bisa kamu praktikkan di rumah. Catat ya!

1. Pastikan kamu membeli daging untuk sajian steak

Daging wagyu Foto: Shutter Stock
Steak yang lezat pastinya terbuat dari daging sapi berkualitas. Tak perlu membeli daging premium super mahal, hal terpenting adalah mengetahui jenis daging yang cocok untuk diolah jadi steak.
Kamu bisa menggunakan daging has dalam atau dikenal dengan tenderloin yang punya lemak memanjang di satu sisinya. Atau, rib eye, daging di sekitar tulang iga yang akan menghasilkan cita rasa steak nan gurih. Jika pengin lebih sehat, maka pilihlah bagian tenderloin, T-bone, fillet mignon, flank steak, atau top loin yang lebih ringan dan rendah lemak, seperti dikutip dari Food Network.
ADVERTISEMENT

2. Gunakan metode memasak yang aman

ilustrasi memasak daging dengan pan Foto: dok.pixabay
Kamu tentu tak ingin steak yang kamu sajikan terlalu matang apalagi gosong, bukan? Maka itu, cobalah pilih teknik memasak pan-seared atau braising. Teknik tersebut lebih mudah dipraktikkan dan tak membutuhkan alat pemanggang khusus.
Cukup siapkan wajan anti lengket, sehingga kamu tak perlu menambahkan minyak. Panggang daging yang sudah dibumbui dengan wajan tersebut. Masak hingga kedua sisinya matang sempurna.

3. Tak perlu banyak pakai bumbu

Ilustrasi Marinasi Daging Foto: Thinkstock
Menurut Chef Deden Gumilar Executive Chef Riva Grill Bar & Terrace, menambahkan terlalu banyak bumbu marinasi hanya akan menutup rasa asli daging yang gurih. Selain itu, bumbu marinasi yang terlalu tebal akan membuat permukaan daging mudah gosong.
ADVERTISEMENT
"Untuk daging yang bagus, janganlah dikasih marinasi yang aneh-aneh karena akan break the original taste. Saya sarankan cukup tambahkan garam dan merica," ujar Chef Deden.
Ia juga menyarankan, agar menggunakan merica hitam sebagai bumbu steak. Sebab, merica putih punya rasa yang terlalu pedas dan menyengat sehingga rasa daging juga akan tertutup.

4. Pastikan daging tidak beku

Jangan mencairkan daging sapi dengan air Foto: Pixabay
Memanggang daging sapi beku hanya akan membuatnya matang di luar namun dingin di dalam. Maka, sekitar 20-30 menit hingga es dalam daging benar-benar mencair. Kamu juga bisa merendam daging yang masih terbungkus plastik dalam air untuk mempercepat proses pencairan.

5. Istirahatkan daging

Resting steak. Foto: Dok. Pixabay
Usai memasak jangan langsung memotong steak karena hanya akan membuat juice atau sari dagingnya keluar. Hasilnya, cita rasa steak akan hambar dan lebih kering saat disajikan.
ADVERTISEMENT
Jadi sebaiknya, letakkan daging di atas talenan kayu lalu diistirahatkan selama 3-5 menit sebelum disajikan. Selain menurunkan suhu panas daging, proses ini akan memberi waktu agar juice yang sempat meleleh meresap kembali ke dalam daging.