Bisakah Kopi Kedaluwarsa? Ini 5 Tips Menyimpannya Agar Tahan Lama

16 Januari 2024 16:11 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi kopi flat white. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kopi flat white. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tak dipungkiri, kopi merupakan salah satu minuman paling disukai banyak orang. Selain rasanya yang nikmat, kopi juga baik untuk kesehatan.
ADVERTISEMENT
Agar mendapatkan cita rasa terbaik, kamu sebaiknya mengonsumsi kopi sebelum waktu-waktu ini. Ya, meski tak memiliki masa kedaluwarsa, ada batas waktu terbaik untuk mengonsumsi kopi, lho.
Bubuk kopi paling baik dinikmati selama satu hingga dua bulan selama disimpan dengan benar. Sedangkan lebih baik lagi bila disimpan dalam bentuk biji kopi sebelum digiling.
Tak hanya itu, kopi ternyata harus disimpan dengan baik dan benar agar bisa tahan lebih lama. Ini karena salah satu sifat kopi yang dapat menyerap partikel air dari udara, moisture, bahkan aroma yang kuat dari makanan dan lain sebagainya.
Agar tidak mudah kedaluwarsa ada beberapa tips untuk menyimpan kopi seperti dikutip dari Times of India. Berikut tipsnya!
ADVERTISEMENT

1. Wadah Kedap Udara

Hari Kopi Nasional. Foto: PatrikV/Shutterstock
Pindahkan biji kopi atau kopi bubuk ke dalam wadah yang kedap udara. Hal ini untuk meminimalkan paparan udara yang dapat menyebabkan kopi kehilangan rasa, aroma, tekstur, dan karakteristiknya.
Selain itu, kopi juga sensitif terhadap cahaya, yang dapat menyebabkan penurunan cita rasa. Jadi, selalu simpan kopi dalam wadah buram untuk melindunginya dari paparan cahaya.

2. Simpan di Tempat Gelap dan Sejuk

Ilustrasi proses kalibrasi kopi. Foto: Marian Weyo/Shutterstock
Simpan kopi di tempat sejuk dan gelap, jauhkan dari panas dan sinar matahari. Hindari menyimpannya di dekat kompor atau peralatan lain yang menghasilkan panas.
Ini karena musuh terbesar bagi kopi adalah udara, kelembaban, suhu, dan cahaya. Maka dari itu, untuk mempertahankan rasa kopi selama mungkin adalah dengan menyimpannya di dalam tempat gelap dan minim cahaya.
ADVERTISEMENT

3. Hindari Tempat Lembab

Ilustrasi bayi di samping gelas kopi. Foto: overkit/Shutterstock
Kelembapan dapat menyebabkan penurunan rasa kopi. Simpan kopi di lingkungan yang kering dan hindari menyimpannya di lemari es atau freezer, karena kelembapan dapat berdampak buruk pada kualitas.

4. Jauhkan dari Makanan Berbau

Ilustrasi kopi drip instan Foto: dok.Shutterstock
Kopi mampu menyerap bau dari lingkungan sekitarnya. Ini karena sifat higroskopis kopi yang bisa menyerap partikel gas dan air di sekitarnya. Hindari menyimpannya di dekat barang yang berbau tajam seperti rempah-rempah atau sayuran, dan lain-lain.

5. Beli Biji Kopi Utuh

Ilustrasi biji kopip Foto: Shutter Stock
Jika memungkinkan, belilah biji kopi utuh daripada kopi bubuk. Menggiling bijinya sebelum diseduh akan menghadirkan kualitas kopi yang lebih baik.
Menurut Heather Calatrell selaku pemilik dan kepala pemanggang kopi di ShedLight Coffee Roasters, sebuah tempat pemanggangan kopi skala kecil di San Diego, AS mengatakan menyimpan kopi dalam bentuk biji utuh membantu menjaga kesegaran dan rasa.
ADVERTISEMENT
"Kopi yang sudah digiling tak akan pernah terasa seenak kopi yang baru digiling," kata Calatrello seperti dikutip Food and Wine.