Catat! Ini Istilah Lain Kandungan Babi dalam Berbagai Produk Makanan

2 Agustus 2024 14:06 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
10
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi produk mengandung babi. Foto: wisely/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi produk mengandung babi. Foto: wisely/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Tanpa sadar, terkadang kita tidak mengetahui bahwa produk makanan yang hendak dikonsumsi ternyata mengandung babi. Ini karena, ada banyak nama dan istilah kandungan babi dalam produk makanan serta minuman.
ADVERTISEMENT
Maka itu, mengutip Halal MUI, ada beberapa istilah atau nama lain kandungan babi dalam suatu produk. Bahkan ada sekitar 24 nama lain yang sebaiknya kamu ketahui, sehingga, kamu bisa mengecek nama-nama tersebut dalam komposisi produk yang akan dibeli.
Selain itu, kita sebagai Muslim khususnya, juga bisa bertanya kepada pemilik atau koki restoran terkait bahan-bahan dan cara pembuatan produk.
Ilustrasi produk mengandung babi. Foto: wisely/Shutterstock
Lantas, apa saja nama lain atau istilah kandungan babi dalam produk makanan maupun minuman? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini!
1. Pig: seekor babi muda, berat kurang dari 50kg.
2. Pork: daging babi dalam masakan.
3. Swine: istilah untuk keseluruhan kumpulan spesies babi.
4. Hog: babi dewasa, berat melebihi 50kg.
5. Boar: babi liar/celeng/babi hutan
ADVERTISEMENT
6. Lard: lemak babi untuk membuat minyak masak dan sabun.
7. Bacon: daging hewan yang di-slice, terutama babi.
8. Ham: daging pada bagian paha babi.
9. Sow: babi betina dewasa.
10. Sow milk: susu babi
11. Porcine: sesuatu yang berkaitan atau berasal dari babi, banyak ditemukan di obat-obatan.
12. Bak: daging babi dalam Bahasa Tiongkok.
13. Char Siu: daging babi panggang (barbeque).
14. Cu Nyuk: daging babi dalam Bahasa Khek/Hakka.
15. Zhu Rou: daging babi dalam Bahasa Mandarin.
16. Dwaeji: daging babi dalam Bahasa Korea.
17. Tonkatsu: irisan daging babi dalam kuliner Jepang.
18. Tonkotsu: ramen yang dilengkapi dnegan daging babi.
19. Yakibuta: babi panggang dalam Bahasa Jepang.
20. Nuraniku: daging babi dalam Bahasa Jepang.
ADVERTISEMENT
21. Nibuta: hidangan dari Pundak babi di Jepang.
22. B2: sebutan makanan yang berbahan babi di Indonesia.
23. Khinzir: babi dalam Bahasa Arab dan Melayu.
24. Kakuni: makanan dari perut babi rebus dalam kuliner Jepang.
Selain itu, adapula nama makanan yang mengandung babi, seperti bakut, lapchiong, samcan, sekba, baikwan; dan bagian-bagian potongan babi mulai dari pig ears atau trotters (telinga babi), pig feet (kaki babi), dan pig skin (kulit babi).
Nah, pastikan tulisan istilah atau nama lain kandungan babi ini tidak ada dalam produk makanan dan minuman yang hendak kamu beli. Tak hanya itu, alangkah baiknya kamu memilih produk yang sudah bersertifikat dan memiliki logo halal.