Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Daftar Makanan Tinggi Zat Besi buat Penderita Darah Rendah dan Anemia
12 Desember 2024 10:19 WIB
ยท
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Sejatinya, zat besi adalah mineral yang dapat kita temukan dalam tubuh. Zat besi terdapat dalam hemoglobin (Hb) di dalam sel darah merah. Tak hanya itu, zat besi juga terdapat di otot tubuh kita yang disebut mioglobin.
Berdasarkan penelitian ilmiah jurnal National Library of Medicine (2014), hemoglobin berperan mengangkut oksigen dalam darah kita dari paru-paru untuk disalurkan ke bagian tubuh lain. Sedangkan mioglobin berfungsi menyimpan oksigen yang dibutuhkan tubuh.
Berdasarkan standar Angka Kecukupan Gizi (AKG) yang ditetapkan Kementerian Kesehatan pada 2019, anak di atas satu tahun membutuhkan rata-rata asupan zat besi sebanyak 7-10 miligram per hari. Adapun remaja berusia di atas 12 tahun, perlu memenuhi kebutuhan rata-rata zat besi paling tidak 11-15 miligram per hari.
Sementara perempuan dewasa di atas 18 tahun membutuhkan rata-rata 18 miligram zat besi, dan laki-laki 9 miligram saja per hari.
ADVERTISEMENT
Ida Mardalena, dalam bukunya, Ilmu Gizi (2016) mengungkapkan bahwa manajemen nutrisi untuk meningkatkan zat besi adalah salah satunya melalui konsumsi makanan. Selain itu, zat besi juga bisa ditambah dengan mengonsumsi obat tertentu, namun disarankan obat tersebut sudah berdasarkan anjuran dokter.
Nah, alangkah lebih mudahnya kita memenuhi zat besi harian dengan mengonsumsi makanan yang menjadi sumber alami. Lantas, apa saja makanan yang tinggi asupan zat besi? Makanan ini juga bisa membantu si penderita darah rendah hingga anemia memenuhi nutrisinya, lho. Yuk, simak selengkapnya!
Daftar Makanan Tinggi Kandungan Zat Besi
Mengutip PharmEasy, ada sejumlah jenis makanan, mulai dari sayuran, kacang-kacangan, biji-bijian, daging, unggas, hingga cokelat yang memiliki kandungan zat besi tinggi.
Untuk mengetahui lebih lanjut, berikut simak daftar makanan dan kandungan zat besinya berdasarkan data USDA:
ADVERTISEMENT
1. Daging sapi 2,47 miligram zat besi per 100 gram
2. Daging domba 1,78 miligram zat besi per 100 gram
3. Daging ayam 1,3 miligram zat besi per 100 gram
4. Telur ayam 1,2 miligram zat besi per 100 gram
5. Kacang arab (chickpeas) 6,2 gram zat besi per 100 gram
6. Bayam 2,7 miligram zat besi per 100 gram
7. Tiram 7 miligram zat besi per 100 gram
8. Kacang mede 5 miligram zat besi per 100 gram
9. Kacang almond 3,7 miligram zat besi per 100 gram
10. Biji labu 3,3 miligram zat besi per 100 gram
11. Biji wijen 14,6 miligram zat besi per 100 gram
12. Dark chocolate 11 miligram zat besi per 100 gram
ADVERTISEMENT
13. Tahu 5,4 miligram zat besi per 100 gram
14. Tempe 2,7 miligram zat besi per 100 gram
15. Hati sapi 4,78 miligram zat besi per 100 gram