Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Hadir di Indonesia, Paduan Kopi dengan Santan yang Gurih dan Creamy
15 Maret 2018 10:05 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:10 WIB

ADVERTISEMENT
Bagi masyarakat modern khususnya generasi milenial, menyesap secangkir kopi sudah menjadi sebuah rutinitas yang lumrah dilakukan setiap hari. Tak hanya berfungsi sebagai penghilang rasa kantuk, kopi telah menjadi teman setia saat bersantai, berkumpul bersama teman, hingga berfungsi sebagai pendongkrak kreativitas.
ADVERTISEMENT
Dan, seiring perkembangan kopi yang kian populer, berbagai inovasi kopi pun semakin banyak diciptakan. Selain menggunakan bahan-bahan modern nan kekinian, tren kombinasi kopi dengan bahan tradisional pun tengah digandrungi. Salah satunya adalah sajian kopi dengan tambahan santan kelapa yang gurih atau juga dikenal dengan sebutan coconut coffee.

Ya, santan kelapa kini tengah naik daun sebagai pengganti susu dalam berbagai minuman. Bahkan, menurut data dari New Nutrition Business 2017, jumlah produk berbasis kelapa termasuk santan naik sebanyak 318 persen atau lebih dari tiga kali lipat dihitung dari tahun 2010 hingga 2016.
Penambahan santan dapat menambah cita rasa sebuah minuman menjadi lebih gurih dan beraroma. Santan juga berfungsi sebagai pengganti susu yang lebih sehat dan tentunya ramah bagi para vegetarian yang ingin menikmati kopi creamy tanpa tambahan susu.
ADVERTISEMENT
Selain itu, generasi milenial yang senang bereksperimen dalam hal apa pun, termasuk minuman, juga menjadi salah satu pemicu mudahnya coconut coffee diterima di tengah masyarakat modern.
“Ternyata generasi sekarang memiliki keinginan dan kehausan akan experience. Dan mereka semakin berani berinovasi dengan berbagai hal termasuk rasa minuman,” terang Emilia Meliana, Brand Manager sebuah produk minuman kemasan, W’dank, saat ditemui di acara peluncuran W’dank Coffee Coconut Latte di GoWork Coworking Space, Thamrin, Jakarta Pusat (14/3).
“Sebagai generasi milenial, saya seringkali penasaran untuk mencoba pengalaman-pengalaman baru, termasuk kopi. Dan ternyata coconut coffee enak dan cocok di lidah saya,” tambah Fellexandro Ruby, seorang food influencer dan creative content creator saat ditanya mengenai pengalamannya mencicipi kopi santan.
ADVERTISEMENT

Di Indonesia sendiri, kopi berbahan baku santan telah diluncurkan oleh beberapa brand terkemuka. Mulai dari menu kopi di kedai kopi modern hingga produk kopi kemasan.
Selain santan, coconut coffee juga merupkan inovasi asli dari Indonesia. Biasanya, minuman unik yang satu ini akan ditambahkan dengan bahan-bahan tradisional lainnya seperti gula Jawa dan daun pandan. Hal tersebut dimaksudkan agar lebih menonjolkan cita rasa minuman khas Indonesia yang manis, gurih, dan beraroma khas.
Melihat tingginya perkembangan kopi yang dipadukan dengan bahan tradisional membuat Kementerian Pariwisata Republik Indonesia turut mengapresiasi banyaknya pelaku usaha yang gencar mempromosikan kekayaan kuliner Tanah Air. Mereka berharap dengan dikenalkannya minuman bercita rasa lokal dapat mendorong pariwisata Indonesia khususnya dalam bidang kuliner Nusantara.
ADVERTISEMENT
“Kementerian Pariwisata sangat mengapresiasi komitmen untuk ikut melestarikan dan melestarikan kekayaan kuliner Indonesia. Dengan mengangkat kuliner atau minuman khas daerah, kami harap hal itu dapat menarik orang untuk datang ke destinasi wisata Indonesia,” tutup Dra. Esthy Reko Astuti, M.Si. selaku Staf Ahli Menteri Bidang Multikultural, Kemenpar RI.
Jadi, apakah kamu tertarik untuk mencobanya?