Musim Mangga! Ini Tips Menyimpan agar Buahnya Tak Mudah Busuk

16 Oktober 2020 10:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi mangga Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi mangga Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Musim mangga adalah salah satu yang ditunggu-tunggu para pecinta buah tropis ini. Bagaimana tidak? Memasuki musim panen mangga membuat buah ini semakin mudah ditemukan di pasaran. Jumlah mangga semakin melimpah sehingga harganya menjadi jauh lebih murah.
ADVERTISEMENT
Melihat hal tersebut, beberapa pelanggan tentunya tertarik untuk memborong buah satu ini. Buah yang manis nan segar ini dapat dijadikan camilan, jus, atau kreasi dessert kekinian. Namun, jika kamu berniat untuk menyetok mangga di rumah, maka harus memastikan buah tersebut tidak akan terbuang sia-sia.
Mangga sejatinya mudah matang dan busuk. Sebelum membeli mangga, kamu perlu memperhatikan tingkat kematangan yang pas. Cara menyimpan juga merupakan faktor penting agar mangga tidak terbuang sia-sia. Maka itu yuk, simak tips menyimpan mangga yang tepat agar buahnya tak mudah busuk berikut ini:

1. Menyimpan mangga dalam suhu ruang

Ilustrasi menyimpan mangga Foto: Shutter Stock
Cek mangga setiap dua hari sekali untuk mendapat tingkat kematangan yang pas. Kamu dapat melihat warna, menggenggam daging buah, dan mencium aroma mangga untuk menentukan tingkat kematangannya.
ADVERTISEMENT
Jangan menyimpan mangga mentah dalam kulkas, karena suhu dingin hanya akan membuat mangga lebih lama matang. Jadi, cukup simpan dalam suhu ruang, ya.

2. Simpan dalam kulkas

Ilustrasi menyimpan makanan di Kulkas. Foto: Shutterstock
Dengan suhu sekitar 4 derajat celsius, kamu dapat menyimpan buah mangga matang hingga sekitar 6 hari lamanya. Bila kamu membeli mangga yang sudah matang, lebih baik langsung simpan dalam kulkas karena suhu dingin dapat mempertahankan tingkat kematangan sehingga lebih awet.

3. Dinginkan di freezer

Simpan stroberi di kulkas Foto: Shutter Stock
Mangga matang juga dapat bertahan lebih dari satu atau dua minggu dengan cara menyimpan yang benar. Kamu dapat memotong dan menyimpan dalam freezer sehingga dapat mengonsumsi hingga musim panen berakhir.
Potong dadu mangga dan buang bijinya, lalu masukkan ke dalam kantong plastik atau zipper bag. Simpanlah mangga potong dalam freezer dengan suhu di bawah 18 derajat celsius. Pastikan juga semua potongan mangga beku secara merata dengan menyimpannya dalam posisi horizontal atau ‘tidur’.
ADVERTISEMENT

4. Simpan dalam bentuk hidangan lain

Ilustrasi smoothie bowl mangga dan stroberi Foto: dok.shutterstock
Jika mempunyai mangga yang sudah terlalu matang tetapi masih dapat dikonsumsi, maka kamu bisa makan buah tersebut dengan cara lain.
Blender mangga hingga berbentuk bubur dan bekukan menjadi es batu, dengan ini kamu dapat mengonsumsinya sebagai minuman smoothies yang menyegarkan. Dengan bubur mangga tersebut, kamu juga dapat membuat es loli atau mencampurkannya dalam kue.
Reporter: Natashia Loi