Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Ngopi Sejuk dengan View Gunung Batur Kintamani di Ritatkala Cafe Bali
31 Agustus 2022 13:07 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
Kintamani, Bali sudah sejak lama menjadi destinasi wisata alam nan memukau. Tak hanya bisa menikmati pemandangan Danau dan Gunung Batur, kini mulai menjamur kafe estetik untuk para wisatawan yang ingin bersantap hingga sekadar santai sambil ngopi.
ADVERTISEMENT
Salah satunya yang selalu ramai pengunjung, adalah Ritatkala Cafe. "Cafe with a spectacular view, delicious food & coffee and great service," begitu bunyi tagline mereka. Sesuai misinya tersebut, di kafe ini kamu memang akan disuguhkan makanan enak, coffee nikmat, dan tentunya pemandangan spektakuler.
KumparanFOOD pun sempat mengunjungi kafe kekinian ini. Suasana kafe serba putih dengan tralis besi keemasan membawa kesan industrial yang hangat. Desain ruangannya dibuat modern namun minimalis dan homey.
Spot makan yang paling favorit ada di area balkon. Area makan ini langsung menghadap ke Danau dan Gunung Batur , Kintamani. Sehingga sambil bersantap, kamu pun bisa merasakan hembusan angin sejuk dan udara segar, menambah kesan nyaman ketika bersantap di kafe yang buka pada awal tahun lalu itu.
Berjajar pula kursi kayu santai untuk dengan meja semen kecil untuk kamu yang pengin sekadar ngopi cantik. Di balkon ini pula menjadi spot berswafoto favorit. Dijamin hasil foto-foto kamu akan indah tanpa perlu editan.
Nah, kini saatnya makan enak . Ritatkala menyuguhkan pilihan makanan ringan hingga berat, dengan konsep menu Asian dan Western. Beberapa makanan yang menjadi andalan, ada fish and chips, grilled thai beef salad, sampai pisang goreng.
ADVERTISEMENT
Namun, kali ini saya mencoba ayam woku (Rp 50 ribu) sudah lengkap dengan nasi. Porsi ayam wokunya cukup besar bahkan bisa untuk makan dua orang. Cita rasa ayam woku ini memang sudah disesuaikan dengan lidah masyarakat, sehingga tak terlalu pedas, cenderung asam tomat nan menyegarkan, gurih, dengan daging ayam fillet empuk, dan cukup terasa kunyitnya.
Usai mengisi perut dengan makanan berat, lalu saya mencuci mulut dengan pisang goreng (Rp 35 ribu). Berisi lima buah pisang goreng berbalut tepung cukup tebal nan renyah. Menambah cita rasa, tepungnya diberi taburan biji wijen sehingga harum. Disediakan pula satu scoop es krim vanila sebagai pelengkap dan pemanis.
Bersantap aneka makanan di Ritatkala belum lengkap kalau tak menikmati juga menu kopinya. Saya memesan hot cappuccino (Rp 30 ribu). Kopi susu dengan foam cukup tebal terasa cukup kuat dan creamy. Kopinya membawa cita rasa akhir bak kacang-kacangan.
Selain menyediakan menu kopi, ada juga pilihan minuman segar lain yang patut pula untuk kamu coba. Seperti, Ritatkala tea yang khas dengan paduan ekstrak lemon, jahe, apel, dan serai serta sirup jahe. Atau, Batur tea yang memadukan teh dengan ekstrak lemon, kayu manis, cengkih, apel dan madu.
ADVERTISEMENT
Setelah perut kenyang, waktunya berswafoto. Pemandangan indah Gunung dan Danau Batur tentunya harus diabadikan, kelak akan menjadi memori yang mungkin akan saya rindukan. Siapa tahu suatu hari nanti saat ke Bali , saya mau ke sini lagi.
Ritatkala Cafe
Alamat: Jl. Raya Kintamani, Batur Sel., Kec. Kintamani, Kabupaten Bangli, Bali 80652.
Jam buka: 06.00-18.00 WITA (Senin-Jumat), dan 06.00-19.00 WITA (Sabtu-Minggu).