Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Resep Masakan: Wedang Uwuh Khas Yogyakarta untuk Hangatkan Badan
6 Desember 2018 8:01 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:04 WIB
ADVERTISEMENT
Di tengah cuaca mendung nan dingin yang akhir-akhir ini sering melanda ibu kota, memang paling enak menyeruput minuman yang hangat. Beruntungnya, Indonesia memiliki beragam jenis resep makanan maupun minuman yang telah lama dipercaya ampuh hangatkan badan di tengah cuaca dingin.
ADVERTISEMENT
Salah satunya wedang uwuh, bisa dibilang sebagai salah satu minuman tradisional yang hingga kini masih populer di Yogyakarta dan sebagian wilayah Jawa Tengah. Keunikan minuman tradisional ini terletak pada warnanya yang merah karena campuran kayu secang di dalamnya.
Nama minuman ini pun tak kalah menggelitik, karena diambil dari Bahasa Jawa yang artinya minuman sampah. Namun tak perlu khawatir, sampah yang dimaksud sebenarnya adalah aneka dedaunan dan rempah yang direbus bersamaan sehingga terlihat seperti 'sampah'.
Selain cocok untuk menghangatkan badan, wedang uwuh juga dapat menyegarkan badan bahkan mengendurkan otot-otot yang tegang akibat stres. Cara membuatnya juga mudah, jadi cocok disajikan meski tengah disibukkan dengan berbagai aktivitas. Berikut kumparanFOOD sajikan resep wedang uwuh khas Yogyakarta yang hangat dan menyegarkan.
Bahan-bahan:
ADVERTISEMENT
1 ikat kayu secang
2 batang serai
2 batang kayu manis
5 lembar daun cengkeh
5 lembar daun kayu manis
10 butir cengkeh
50 gram jahe merah
150 gram gula batu
1 liter air
Cara membuat:
1. Rebus air dalam panci besar hingga mendidih.
2. Cuci bersih serai dan jahe merah lalu memarkan hingga sarinya keluar, sisihkan.
3. Masukkan semua bahan kecuali gula batu ke dalam air rebusan, diamkan hingga mendidih dan air berubah warna menjadi kemerahan.
4. Saat air mulai surut, matikan api lalu tuang air rebusan ke dalam gelas berisi gula batu.
5. Aduk sebentar hingga gula larut dan sajikan selagi hangat.
ADVERTISEMENT