Sedang Sering Memasak? Ini 5 Tips Supaya Dapur Tetap Bersih

13 Mei 2020 17:18 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi peralatan dapur Foto: dok.shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi peralatan dapur Foto: dok.shutterstock
ADVERTISEMENT
Selama berada #dirumahaja, tampaknya banyak orang yang punya hobi baru; memasak. Selain untuk mengusir kebosanan, memasak juga jadi cara untuk berhemat di tengah pandemi. Kegiatan memasak ini juga bisa jadi cara ngabuburit seru selama bulan Ramadhan di tengah pandemi.
ADVERTISEMENT
Meski terasa menyenangkan untuk bereksperimen membuat berbagai macam resep masakan, tapi tak jarang dapur yang kotor setelahnya bikin uring-uringan. Nah, supaya dapurmu tetap bersih dan nyaman saat memasak, coba intip tipsnya berikut ini, yuk!

1. Mulai dengan dapur yang kosong dan bersih

Ilustrasi dapur bersih. Foto: Shutter Stock
Saat mulai memasak, selalu pastikan dapur dalam keadaan bersih, kosong, dan tak banyak barang. Pastikan pula wastafel bebas dari piring-piring kotor. Sediakan ruangan yang cukup luas untuk melakukan persiapan sebelum memasak, sehingga kita tak perlu kebingungan dan ribet menggeser semuanya saat mau memasak.
Tentu kamu juga tak ingin terpapar bekas minyak atau saus yang menempel di permukaan dapur saat memasak, kan?

2. Selalu sediakan lap

Serbet Foto: Pixabay
Agar dapur senantiasa bersih ketika sedang memasak, selalu letakkan lap di dekatmu. Atau, kalau perlu, letakkan lap di salah satu sisi pundak.
ADVERTISEMENT
Dengan begitu, kita bisa langsung membersihkan permukaan dapur yang terkena cipratan saus atau remahan bahan-bahan yang dimasak. Apalagi, cairan yang tumpah harus segera dibersihkan supaya tak meninggalkan bekas noda yang menempel di permukaan dapur.

3. Siapkan dan timbang semua bahan sebelumnya

Ilustrasi bumbu dapur Foto: dok.shutterstock
Dilansir Eater, alih-alih mengukur bahan-bahan di saat yang sama ketika kita mulai memasak, sebaiknya persiapkan dulu sebelumnya. Letakkan bumbu-bumbu sesuai takaran di mangkuk-mangkuk kecil, tata mana bahan-bahan yang harus dimasak duluan, atau mana yang bisa dimasak bersamaan. Tuang air sesuai takaran di gelas tersendiri.
Cara ini memang terdengar lebih ribet, namun bisa membuat kegiatan memasak jadi lebih efisien. Kita cuma tinggal menuang semua bahan yang sudah disiapkan ke dalam panci atau wajan dan memasaknya. Yang pasti, dengan metode ini, dapur kita bisa tetap rapi dan tak berantakan.
ADVERTISEMENT

4. Gunakan satu peralatan memasak untuk mengolah beberapa bahan

Talenan kayu. Foto: Thinkstock
Kita bisa menghemat penggunaan alat memasak supaya tak memperbanyak cucian dengan cara menggunakannya beberapa kali. Misalnya, ketika sudah memakai satu talenan untuk mengiris sayuran, kita bisa mencucinya, lalu memakainya lagi untuk memotong daging. Selain lebih menghemat penggunaan alat masak, kita tetap terhindar dari kontaminasi silang.
Kalau menggunakan cangkir untuk mengukur takaran air, kita bisa mengelapnya hingga kering, lalu menyimpannya kembali di dalam lemari karena pada dasarnya cangkir tersebut tidak kotor.

5. Bersihkan dapur sambil memasak

Tips membersihkan alat dapur Foto: Thinkstock
Kegiatan memasak saja sudah cukup melelahkan, tentu setelahnya yang ingin kamu lakukan cuma duduk sambil menikmati hasil masakanmu, kan? Nah, untuk menghemat waktu bersih-bersih, kamu bisa membersihkan dapur sembari memasak.
ADVERTISEMENT
Saat makananmu masuk ke oven, atau ketika masakan belum mendidih, kamu bisa menunggunya dengan mengelap permukaan dapur, mencuci peralatan masak yang kotor, dan mengembalikan alat-alat ke dalam lemari.
Ketika masakanmu sudah jadi, kamu tinggal duduk manis dan tak perlu lagi repot-repot untuk membereskan kekacauan setelah memasak.