Tampilan Baru Susu Greenfields, Lebih Minimalis dan Modern

23 Januari 2021 14:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tampilan baru produk Greenfields. Foto: Azalia Amadea/Kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Tampilan baru produk Greenfields. Foto: Azalia Amadea/Kumparan
ADVERTISEMENT
Sebagai salah satu produsen susu sapi segar di Indonesia, di tahun yang baru ini Greenfields mencoba hadir dengan tampilan lebih minimalis dan modern. Tak tanggung-tanggung, kemasan semua produknya dirombak habis. Mulai dari kemasan susu segar berbagai ukuran, yoghurt, hingga keju.
ADVERTISEMENT
Mengutip rilis yang kumparan terima, Kamis (21/1), produk susu yang hadir di Indonesia sejak 1997 mencoba menggunakan warna-warna lembut sehingga diklaim cocok untuk kaum urban.
"Tahun 2021 ini kami memperkenalkan kemasan baru untuk seluruh rangkaian produk dairy Greenfields yang terlihat lebih minimalis, dengan menampilkan rangkaian warna yang banyak mengedepankan warna yang lembut dan menenangkan yang sangat sesuai untuk pribadi modern dan urban. Kemasan baru Greenfields menempatkan logo secara diagonal dengan ukuran lebih besar dan bold, mendominasi bidang utama kemasan,” jelas Syahbantha Sembiring, Country Head Marketing and Sales, PT Greenfields Dairy Indonesia.
Tampilan baru produk Greenfields. Foto: Azalia Amadea/Kumparan
Untuk membedakan variannya, susu pasteurisasi fresh milk, low fat, dan skimmed milk memiliki warna dasar putih dengan tulisan bernuansa hijau. Sementara, untuk varian susu dengan rasa-rasa menggunakan warna yang mencocokan variasi minuman tersebut.
ADVERTISEMENT
Tampak berbeda pula, logo dari merek susu ini terlihat lebih menyala. Desain dengan nuansa lebih bold konon menggambarkan kualitas dari kandungan 100 persen susu segar.
Tampilan baru yoghurt siap minum Greenfields. Foto: Azalia Amadea/Kumparan
"Tampilan kemasan baru dengan berbagai warna dan logo bold yang melintang diterima dengan baik dan berhasil menampilkan luasnya rangkaian produk susu dan hasil olahan susu Greenfields yang bisa dinikmati oleh masyarakat luas –tua dan muda. Meski hadir dengan kemasan baru, Greenfields tetap mempersembahkan kualitas terbaik 100 persen susu segar," tambah Syahbantha.
Sementara seperti biasa, untuk bahan kemasan baru ini tidak berubah dari sebelumnya. Kumparan masih melihat penggunaan kertas karton untuk kotak susu, dan botol plastik sebagai kemasan yoghurt.
Tampilan baru yoghurt padat Greenfields. Foto: Azalia Amadea/Kumparan
Varian rasa yang dihadirkan pun masih sama. Semisal, pada varian yoghurt siap minum ada rasa mangga, leci, blueberry, dan mix fruit.
ADVERTISEMENT
Nah, bagaimana menurutmu tampilan baru dari kemasan produk dairy ini?