Unik! Kafe di London ini Sajikan Sereal Sebagai Menu Utama

22 September 2018 17:40 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cereal Killer Cafe (Foto: Instagram @cerealkillercafe)
zoom-in-whitePerbesar
Cereal Killer Cafe (Foto: Instagram @cerealkillercafe)
ADVERTISEMENT
Siapa yang tidak tahu sereal? Makanan yang umumnnya disantap saat sarapan ini memang memiliki banyak penggemar. Tak hanya anak kecil, orang tua pun banyak yang menyukai makanan yang biasa dimakan bersama susu, air, atau yoghurt itu.
ADVERTISEMENT
Jika biasanya sereal hanya disantap di rumah, kini ada sebuah kafe di 192a Brick Lane, London E1 6SA, Inggris, yang menyajikan sereal sebagai menu utamanya. Kafe yang bernama Cereal Killer Cafe itu menyajikan 120 jenis sereal dari berbagai negara, seperti Inggris, Amerika Serikat, hingga Korea Selatan. Tak hanya itu, Cereal Killer Cafe juga menawarkan sereal-sereal klasik yang jarang ditemukan, seperti Rice Krispies, Frosties and Special K.
Menurut informasi yang dihimpun dari situs resminya, kafe yang didirikan oleh dua saudara kembar identik bernama Alan dan Gary Kerry pada 2014 itu merupakan tempat makan sereal pertama dan terbaik di London. Di sini, menu sereal dibanderol tergantung ukuran porsi yang dipesan, mulai dari mangkuk ukuran sedang, medium, dan besar dengan harga sekitar Rp 57 ribu hingga Rp 85 ribu. Dengan harga tersebut, kamu bebas untuk memilih jenis susu, dan topping, seperti pisang atau marshmallow.
ADVERTISEMENT
Nah, jika kamu berkesempatan untuk mengunjungi kafe tersebut, kamu wajib mencicipi sereal langka dari Korea Selatan, yaitu sereal Oreo O's Cereal. Selain jarang ditemukan, sereal ini juga terkenal memiliki rasa yang lezat karena disajikan bersama biskuit Oreo dan susu cokelat.
Namun, jika kamu ingin mencicipi sereal yang tidak biasa, kamu bisa mencicipi koktail sereal. Sereal ini merupakan perpaduan berbagai jenis sereal dan susu, serta beberapa topping, sehingga menciptakan perpaduan rasa yang cukup unik.
Kafe yang buka dari pukul 08.00 hingga pukul 22.00 waktu setempat itu bisa menjual hingga 500 mangkuk tiap hari. Tak hanya berlokasi di London, kini Cereal Killer Cafe juga memiliki cabang di Dubai, Kuwait, dan juga Qatar.
ADVERTISEMENT
Bagaimana, tertarik untuk mencoba sereal di kafe tersebut?