Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Warna Gelas Bisa Pengaruhi Rasa Kopi, Begini Penjelasan Ahli
5 September 2023 17:55 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Kalau biasanya saat minum kopi kamu hanya merasakan pahit, maka dengan saran ahli ini kamu bisa membuat sajian minumanmu lebih kaya rasa.
ADVERTISEMENT
Mandy Naglich, penulis buku "How To Taste: A Guide to Discovering Flavor and Savoring Life" menjelaskan bagaimana rasa suatu makanan dan minuman bisa terbentuk dalam indera pengecapmu.
Mengutip Food and Wine, Naglich merupakan seorang ahli pencicip bir, wine, dan keju. Dalam penelitian untuk bukunya, Naglich juga dibantu oleh ilmuwan hingga sommelier atau ahli wine untuk bisa menguraikan semua hal tentang rasa.
Kopi Bisa Terasa Lebih Enak Saat Diminum Menggunakan Cangkir Hijau
Menariknya, dalam penelitian yang Naglich lakukan dia menemukan fakta bahwa kopi akan semakin nikmat dan kaya rasa saat diminum menggunakan cangkir hijau.
Naglich menjelaskan bahwa rasa bukan hanya sekadar apa yang secara fisik, yakni lidah rasakan. Tapi rasa bersifat multisensori, sehingga rasa muncul karena pengaruh kinerja indera lain; seperti penciuman, penglihatan, hingga sentuhan.
ADVERTISEMENT
Dia mencontohkan, itu artinya, ketika kamu masuk ke sebuah kedai kopi; kamu akan melihat interior ruangan, menyentuh gelas, hingga mencium aroma kopi yang dipesan. Dari situlah akan muncul kesimpulan rasa yang tercecap di lidah.
Selanjutnya, studi tentang hubungan antara warna dan rasa mengungkapkan bahwa orang cenderung menghubungkan warna tertentu dengan rasa tertentu.
Misalnya, mungkin kamu pernah mendengar bahwa piring berwarna merah akan membuat si tukang pilih-pilih makanan alias picky eater semakin kurang nafsu makan.
Studi ini dipublikasi dalam Journal Food Quality and Preference 2022, yang menjelaskan bahwa warna pada peralatan makan dapat berpengaruh kepada seseorang, baik itu yang normal maupun tipe pemilih.
Selain peralatan makan berwarna merah, Naglich mengatakan bahwa warna hijau bisa memunculkan rasa asam; yang dalam hal ini sangat memengaruhi kekayaan rasa pada kopi.
ADVERTISEMENT
Maka itu, jika kamu meminum kopi dengan cangkir hijau, maka kecenderungan rasa minuman tersebut adalah asam, dan bagi sebagian orang, mungkin akan terasa lebih nikmat.
Nah, apa sekarang kamu tertarik mencoba minum kopi dengan cangkir hijau, sekaligus membuktikan penemuan ilmiah ini?