Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
10 Film dan Serial TV Terbaik 2017 Versi American Film Institute
10 Desember 2017 19:22 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:13 WIB
ADVERTISEMENT
American Film Institute, sebuah organisasi industri perfilman Amerika, telah memilih 10 film dan serial televisi terbaik pada tahun 2017.
ADVERTISEMENT
Dari 10 daftarnya, film 'Wonder Woman' garapan Patty Jenkins yang baru rilis bulan Mei lalu berhasil menjadi salah satu film terbaik versi AFI. Selain itu, ada juga film 'Dunkirk' yang diadaptasi dari peristiwa operasi penyelamatan di Dunkirk, Perancis, saat Perang Dunia II. Film tersebut merupakan hasil tangan sutradara Christopher Nolan.
Selain keduanya, ada juga film horor thriller 'Get Out', 'Call Me by Your Name, dan 'Lady Bird'.
Di sisi lain, ada beberapa serial televisi yang menyita perhatian AFI sehingga berhasil menyabet penghargaan serial televisi terbaik tahun 2017. Beberapa di antaranya adalah 'Stranger Things 2', 'Game of Thrones', 'Big Little Lies', dan 'This Is Us'.
Selain kedua penghargaan itu, AFI juga mempersembahkan penghargaan tambahan kepada 'The Vietnam War'. ini merupakan serial dokumenter yang tayang di saluran PBS dan berhasil meraih AFI Special Award.
Presiden sekaligus CEO AFI Bob Gazalle menyatakan bahwa penghargaan ini untuk memberikan penghargaan kepada komunitas perfilman dan para artis yang telah bekerja keras sepanjang tahun ini.
ADVERTISEMENT
"AFI Awards merasa terhormat untuk merayakan komunitas seniman yang menantang, menginspirasi, dan mencerahkan kita. Terutama mengingatkan kita bahwa kita punya detak jantung kita yang sama," kata Gazalle dilansir dari AceShowbiz.
AFI tidak akan memilih juara untuk penghargaan tersebut. Kesepuluh film dan serial televisi ini adalah pilihan terbaik versi AFI. Kendati demikian, para penerima penghargaan akan diundang untuk menghadiri malam puncak yang berlokasi di Los Angeles, pada 5 Januari mendatang.
Berikut daftar pilihan American Film Institute untuk film dan serial televisi terbaik tahun ini:
AFI Movies of the Year
AFI TV Programs of the Year
ADVERTISEMENT
AFI Special Award
The Vietnam War