Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengungkapkan rasa cinta terhadap pasangan. Beberapa selebriti Tanah Air memilih untuk membuat tato wajah pasangan di tubuh mereka, sebagai simbol rasa cinta.
ADVERTISEMENT
Kebanyakan dari mereka membuat tato tersebut di bagian tangan. Mereka pun memiliki alasan tersendiri hingga akhirnya memutuskan untuk mengukir wajah pasangannya itu dengan tato di tubuhnya.
Siapa saja, ya? Yuk, simak ulasan berikut.
Ajun Perwira menikah dengan Jennifer Jill Armand Supit pada 22 dan 23 April lalu di Bali. Mereka sengaja menggelar pernikahannya dua kali, karena perbedaan keyakinan yang dianut oleh Ajun dan Jennifer.
“Jadi nikahnya dua kali. Saya tetap Hindu, dia tetap Kristen. Prosesnya sudah selesai, tinggal nikah saja. Jadi Senin, secara Hindu, Selasanya baru pemberkatan,” tutur Ajun dalam sebuah wawancara.
Setelah satu bulan menikah, pemeran sinetron ‘Nada Cinta’ ini membuat tato yang bergambar wajah sang istri di bagian lengan kiri atasnya. Di tato tersebut juga terdapat sentuhan kesenian Bali.
ADVERTISEMENT
Hal tersebut terlihat dari foto yang diunggah oleh Jennifer ke akun Instagram pribadinya, @jennifer_ipel. Di kolom keterangan foto tersebut, ia mengungkapkan rasa cintanya pada Ajun.
“eeeh ada muka sapaa nih " wah ini gara2 Wedding vow gw ga bilang AKU IKUT KMANA KMU PERGI eeh dibikn IKOT muluuu ya, mulai skrg. I Love Taa'Kuu,” tulis Jennifer di Instagram.
Pasangan Tora Sudiro dan Mieke Amalia menikah pada 19 Desember 2009. Biasanya, orang yang telah menikah akan mengenakan cincin kawin di jari mereka. Namun, hal tersebut tak berlaku bagi Tora dan Mieke.
Rupanya, mereka memang sengaja melakukan hal tersebut. Sebagai gantinya, Tora dan Mieke lebih memilih untuk membuat tato wajah pasangannya di lengan mereka masing-masing.
ADVERTISEMENT
"Kami enggak ada wedding ring, yang kami punya itu wedding ink," ungkap Tora ketika bertandang ke kantor kumparan.
Menurut pria berumur 46 tahun ini, dengan adanya tato tersebut membuat cinta mereka seakan abadi. Sebab, cincin kawin memiliki kemungkinan hilang jika dipakai.
Pada 10 Mei 2014, Donnie Sibarani menikah dengan pujaan hatinya, Sonya Prischillia Watimena. Empat tahun setelah menikah, mantan vokalis Ada Band itu memutuskan untuk membuat tato wajah sang istri di tangan kanannya.
Pria kelahiran Surabaya, Jawa Timur ini mengunggah foto istrinya yang ia jadikan sebagai gambar tato, ke akun Instagram pribadinya. Di kolom keterangan foto, ia menuliskan alasan dirinya membuat tato itu.
Saat Donnie akan membuat tato tersebut, orang yang akan menatonya mengatakan bahwa sangat jarang ada orang yang ingin menato dirinya dengan wajah istrinya. Biasanya, mereka membuat tato wajah anak atau orang tuanya.
ADVERTISEMENT
“Karena menurut mereka gak ada tuh namanya “mantan anak “ atau “mantan orang tua” tapi kalau mantan istri ada. Tapi saya langsung bilang buat saya Tidak akan pernah ada istilah “mantan istri” wanita ini akan jadi belahan jiwa saya seumur hidup seperti janji saya dihadapan Tuhan,” tulis Donnie.
Menurut Donnie, seorang istri lah yang akan mendampingi dirinya hingga titik darah penghabisan. “Bukan seorang anak karena anak akan punya kehidupannya sendiri kelak,” lanjutnya.