5 Berita Populer: Abidzar Somasi Hater; Doa Ryan Adriandhy di Tanah Suci

16 April 2025 7:00 WIB
·
waktu baca 5 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Artis Abidzar Al Ghifary hadir di konferensi pers film Guna Guna Istri Muda di kawasan Duren Tiga, Jakarta, Kamis, (13/7/2023). Foto: Agus Apriyanto
zoom-in-whitePerbesar
Artis Abidzar Al Ghifary hadir di konferensi pers film Guna Guna Istri Muda di kawasan Duren Tiga, Jakarta, Kamis, (13/7/2023). Foto: Agus Apriyanto
ADVERTISEMENT
Abidzar Al-Ghifari layangkan somasi ke hater jadi salah satu berita populer pada Selasa (15/4). Kemudian ada mengenai doa Ryan Adriandhy di Tanah Suci terkabul.
ADVERTISEMENT
Selain Abidzar Al-Ghifari dan Ryan Adriandhy, ada tiga kabar lainnya yang masuk daftar 5 berita populer. Simak selengkapnya berikut ini.

1. Layangkan Somasi ke Hater yang Hina Umi Pipik, Abidzar: Bakti Saya kepada Ibu

Umi Pipik, Abidzar Al Ghifari, dan Alfie Alfandy, dalam pernikahan Adiba Khanza dan Egy Maulana Vikri, Half Patiunus, Jakarta Selatan, Minggu (10/12/2023). Foto: Giovanni/kumparan
Abidzar Al Ghifari mengambil langkah tegas terhadap dua akun media sosial yang melontarkan kalimat kurang pantas yang diarahkan kepada ibunya, Umi Pipik.
Abidzar tak terima sang ibu dihina. Ia pun menunjuk tim kuasa hukum untuk memproses perkara tersebut.
"Saya enggak akan banyak bicara. Yang pasti saya menegaskan bahwa apa yang terjadi dan apa yang ramai di beberapa bulan ini, setelah saya pertimbangkan bersama tim dan kuasa hukum saya, akhirnya telah terjadi kesepakatan untuk membawa ini ke tahap yang lebih serius," ujar Abidzar Al Ghifari kepada wartawan di kawasan Warung Buncit, Jakarta Selatan
ADVERTISEMENT
Bintang film a Business Proposal itu menyebut tindakan ini sebagai bentuk baktinya terhadap sang ibu. Sebagai anak, Abidzar tak terima melihat ibunya menjadi sasaran kebencian netizen yang tak suka kepadanya.
"Dan juga ini adalah sebuah bakti saya pribadi kepada ibu saya di hari ulang tahun saya hari ini. Saya menghadiahi sebuah bakti saya sendiri kepada ibu, kepada umi," tegas Abidzar.

2. Selamat! Kesha Ratuliu Dikaruniai Anak Ketiga

Kesha Ratuliu dikaruniai anak ketiga. Foto: Instagram/ @kesharatuliu05
Kabar bahagia datang dari aktris Kesha Ratuliu. Ia baru saja melahirkan anak ketiganya. Kesha mengunggah momen persalinan ketiganya di akun Instagram pribadinya.
Saat persalinan, Kesha Ratuliu didampingi oleh sang suami tercinta, Adhi Permana. "Alhamdulillah, terima kasih yaAllah," tulis Kesha dalam kolom caption.
ADVERTISEMENT
Bintang sinetron Fathiyah tersebut dikaruniai anak laki-laki. Di unggahan itu, Kesha juga langsung mengungkap nama panjang anak bungsunya.
"Telah lahir anak ke-3 kami, seorang putra yang insyaAllah sehat tanpa kekurangan satu apa pun; Danish Danendra Putra Permana," kata Kesha.
"Selamat datang, Danish. Terima kasih sudah memilih Mica dan Papadhi sebagai orang tuamu," imbuhnya.

3. Zaskia Gotik Ungkap Sempat Ingin Program Bayi Tabung demi Punya Anak Laki-laki

Zaskia Gotik dan Sirajuddin Mahmud. Foto: Instagram/zaskia_gotix
Rasa bahagia tengah menyelimuti pasangan Zaskia Gotik dan Sirajuddin Mahmud setelah kelahiran anak ketiga mereka. Berjenis kelamin laki-laki, bayi yang lahir dengan berat 3,7 kilogram itu diberi nama Pangeran Aflah Zaidan.
Kehadiran anak ketiga ini jelas jadi berkah tersendiri bagi Zaskia dan Sirajuddin. Sebab keduanya memang sudah lama mengharapkan hadirnya anak laki-laki.
ADVERTISEMENT
"Nama anakku Pangeran Aflah Zaidan. Artinya Aflah, tangguh, keberuntungan. Karena kan ini anak impian, cewek 3, pengin cowok alhamdulillah Allah kasih. Mudah-mudahan anak soleh," ujar Zaskia Gotik kepada wartawan di kawasan Permata Hijau, Jakarta Selatan.
Awalnya, Zaskia sempat berencana menjalankan program bayi tabung demi keinginannya mendapatkan anak laki-laki. Namun rencana itu perlahan berubah.
"Yes (awalnya berencana bayi tabung), seminggu sebelum aku positif hamil sudah konsul 'dok aku mau program nih anak cowok bisa nggak. Apa aja'. Dokter bilang yang pasti akurat, 90 persennya bayi tabung," ucap Zaskia Gotik.
Tak disangka, selang seminggu setelah konsultasinya dengan dokter untuk menjalankan program bayi tabung, Zaskia dinyatakan hamil.

4. Diminta Jadi Istri Kedua, Inara Rusli: Anggap Hiburan, kan Lagi Ramai Walid

Inara Rusli ditemui di sela acara After Office di Sarinah, Jakarta Pusat, Kamis (7/11/2024). Foto: Vincentius Mario/kumparan
Sejak bercerai dari Virgoun, Inara Rusli masih belum bertemu pendamping hati lagi. Hal ini membuatnya kerap mendapat rayuan dari pria yang tak dikenal.
ADVERTISEMENT
Baru-baru ini, bahkan ada yang menghubungi Inara dan memintanya menjadi istri kedua. Pria tersebut menghubungi Inara lewat fitur direct message (DM) di Instagram.
Kendati demikian, Inara tak mau ambil pusing. Ia hanya menganggap hal itu sebagai hiburan semata.
"Kalau itu mah, sudahlah anggap hiburan aja," tutur Inara Rusli di BSD, Tangerang Selatan, Senin (14/4).
Dalam kesempatan tersebut, wanita berusia 32 tahun itu juga membahas soal salah satu serial Malaysia yang tengah viral, Bidaah. Salah satu karakter yang jadi sorotan di serial tersebut adalah Walid, sosok yang kerap menyalahgunakan agama, termasuk soal poligami.
"Anggap hiburan saja sih. Karena lagi ramai kan, Walid?" tuturnya.

5. Film JUMBO Tembus 3 Juta Penonton, Doa Ryan Adriandhy di Tanah Suci Terkabul

Pemain film Jumbo Ryan Adriandhy aat berkunjung ke kumparan. Foto: Dicky Adam Sidiq/kumparan
Film animasi JUMBO berhasil meraup 3 juta penonton selama 13 hari tayang di bioskop hingga hari ini, Minggu (13/4). Film garapan Ryan Adriandhy ini tayang sejak 31 Maret dan menunjukkan pertambahan angka penonton signifikan di bioskop.
ADVERTISEMENT
Dalam postingan terbarunya, Ryan mengaku speechless karena karya terbarunya itu bisa tembus 3 juta penonton. Ia juga memperlihatkan foto secarik kertas yang difoto di depan Ka'Bah.
Salah satu poin doa yang tertulis di kertas itu adalah "Karuniakan Jumbo Box Office di atas 3 juta penonton, amin."
"Demi Allah, berdo’a guys. Berdo’a. Setingginya. Setulusnya. Se”halu”nya. Allah Maha Kaya. Maha Mendengar. Maha Memberi. Mutlak. Saya masih speechless," tulis Ryan dalam kolom keterangan foto.
Ryan mengatakan bahwa ia sengaja menyimpan foto yang berisikan list doa tersebut agar bisa ia bagikan apabila salah satu doanya terkabul.
Ryan pun berharap, apa yang dilakukannya saat itu bisa menginspirasi banyak orang untuk tekun dalam beribadah dan memanjatkan doa-doa. Ryan percaya tak ada yang mustahil bagi-Nya di waktu yang tepat.
ADVERTISEMENT