Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
5 Berita Populer: Desta Liburan Bareng Natasha Rizky; Hanum Mega Siap Cerai
1 Juli 2023 9:01 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Berikut ini kumparan merangkum 5 kabar di dunia hiburan yang menjadi sorotan sepanjang hari kemarin.
1. Liburan Bareng Natasha Rizky dan Anak, Desta: Payung Adalah Simbol...
Meski sudah tidak menjadi suami istri, Desta tetap menjalin hubungan baik dengan Natasha Rizky. Ini terlihat dari mereka yang liburan bareng ke Singapura dengan tiga buah hati.
Momen liburan bareng itu Desta bagikan di akun Instagram pribadinya. Ada beberapa foto yang diunggah pria 46 tahun ini.
Salah satunya memperlihatkan Desta sedang berdiri dengan payung yang menutupi kepalanya. Sementara, Natasha Rizky dan tiga anak mereka duduk di kursi. Tepat di depan Desta.
“Payung adalah simbol..” tulis Desta sebagai keterangan unggahannya.
2. Hanum Mega: Sementara Ini Aku Menjadikan Diriku Palsu, Harus Terlihat Tegar
Selebgram sekaligus beauty vlogger Hanum Mega memutuskan untuk berpura-pura tentang dirinya. Tapi hanya sementara waktu. Ke depannya ia berjanji akan berubah.
ADVERTISEMENT
Begitu disampaikan Hanum Mega dalam unggahan di Instagram Story pada Kamis (29/6) malam. Soal perubahan ini Hanum sampaikan usai ia membongkar perselingkuhan suaminya, Achmad Herlambang alias Bambang.
“Gak sabar untuk menjadi versi yang baru. Sementara ini aku menjadikan diriku palsu, harus terlihat tegar. Akan terus terbayang-terbayang sampai saatnya aku lupa,” kata Hanum.
3. Kolaborasi dengan Ciara di Get Loose, Agnez Mo: Mungkin Karya Terbaik Saya
Agnez Mo kembali menghasilkan karya baru. Kali ini ia berkolaborasi dengan penyanyi asal Amerika Serikat, Ciara, dalam lagu Get Loose. Lagu ini beserta music video-nya telah dirilis pada 30 Juni 2023.
Agnez Mo merasa bahagia karena akhirnya lagu Get Loose dirilis. Sebab, lagu ini seharusnya dirilis beberapa bulan lalu.
ADVERTISEMENT
“Seharusnya dirilis dua atau tiga bulan yang lalu,” kata Agnez Mo dalam unggahan di Instagramnya, Jumat (30/6).
Menurut Agnez, Get Loose merupakan salah satu karya terbaik yang pernah ia buat. Perempuan 36 tahun ini juga menikmati proses pembuatan lagu tersebut. Dia mengaku memperoleh kebebasan dan tanpa tekanan.
Kebahagiaan Agnez usai merilis lagu itu juga disampaikan lewat kolom deskripsi di kanal YouTube miliknya. “Harus mengatakan ini mungkin karya terbaik saya sejauh ini adalah satu hal, tetapi kegembiraan yang diberikan lagu ini kepada saya ada di level lain,” ucapnya.
4. Bene Dion Ungkap Alasan Tertarik Garap Film Ganjil Genap
Sutradara Bene Dion kembali berkarya. Dia menyutradarai film ketiganya yang bertajuk Ganjil Genap. Sebelumnya, Bene meraih kesuksesan lewat film Ghost Writer dan Ngeri-ngeri Sedap.
ADVERTISEMENT
Tawaran untuk menyutradarai film Ganjil Genap sudah datang sejak lama ke Bene Dion. Penawaran tersebut diberikan oleh pihak MD Pictures.
Bene membaca novel Ganjil Genap sebelum mengambil keputusan: menerima atau menolak tawaran. Usai membacanya, pria 33 tahun itu menyebut kisah dalam novel tersebut punya potensi untuk diangkat menjadi film layar lebar.
"Ini punya cerita dan konflik yang menarik. Jadi ini layak untuk diambil kerjaan dan tawaran itu," kata Bene saat dihubungi kumparan, belum lama ini.
5. Hanum Mega Siap Cerai: Ada Grup Kumpulan Janda Gak?
Rumah tangga selebgram Hanum Mega dan Achmad Herlambang berada di ujung tanduk. Hanum memutuskan untuk bercerai dengan Bambang usai membongkar perselingkuhan sang suami dengan adik kelasnya yang bernama Zia.
ADVERTISEMENT
Perselingkuhan Bambang kali ini adalah yang kedua kalinya dan di saat Hanum tengah mengandung anak kedua. Meski sakit hati dan sedih, namun Hanum tetap coba menghibur diri.
Melalui Instagram, ia mengunggah foto dengan tulisan yang cukup menggelitik. Di foto itu Hanum pun terlihat sangat cantik dengan riasan wajah.
"Ada grup kumpulan janda gak?" tulis Hanum Mega.