5 Berita Populer: Hilman Hariwijaya Meninggal; Reza Arap Tanggapi Heboh PFW

10 Maret 2022 7:03 WIB
·
waktu baca 6 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sejumlah keluarga dan kerabat berdoa di pusara penulis novel Lupus Hilman Hariwijaya saat pemakaman di TPU Jombang, Tangerang Selatan, Banten, Rabu (9/3/2022). Foto: Fauzan/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah keluarga dan kerabat berdoa di pusara penulis novel Lupus Hilman Hariwijaya saat pemakaman di TPU Jombang, Tangerang Selatan, Banten, Rabu (9/3/2022). Foto: Fauzan/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
Hilman Hariwijaya meninggal dunia menjadi berita yang menyita perhatian pada Rabu (9/3). Selain itu, Reza Arap menanggapi kontroversi brand Indonesia klaim ikut Paris Fashion Week juga menjadi berita populer.
ADVERTISEMENT
Berikut ini kumparan merangkum lima kabar dari dunia artis yang menjadi sorotan sepanjang hari kemarin.

1. Hilman Hariwijaya Baru Satu Bulan Menikah Lagi Sebelum Meninggal Dunia

Istri Hilman Hariwijaya, Dewi Natalia menangis di pusara almarhum suaminya saat pemakaman di TPU Jombang, Tangerang Selatan, Banten, Rabu (9/3/2022). Foto: Fauzan/ANTARA FOTO
Penulis novel Lupus, Hilman Hariwijaya, meninggal dunia pada Rabu (9/3). Ia berpulang di usia 57 tahun.
Pasangan artis Tengku Firmansyah dan Cindy Fatikasari turut hadir di rumah duka. Keduanya mengaku terkejut atas kepergian Hilman, mengingat Hilman baru saja menikah.
"Maksudnya, cepat banget (pergi). Nikah baru satu bulan satu minggu, tiba-tiba seminggu setelah menikah kambuh lagi livernya. Kita juga belum sempat ketemu," ungkap Tengku Firmansyah saat ditemui di rumah duka di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, Rabu sore.
Cindy sempat mengenang momen pernikahan Hilman dengan sang istri, Dewi. Ini menjadi kali ketiga Hilman menikah. Sebelumnya, Hilman diketahui pernah menikah dengan artis Nessa Sadin dan memiliki satu orang anak. Namun perceraiannya dengan Nessa tak diketahui publik.
ADVERTISEMENT
"Kami juga hadir di pernikahannya lewat Zoom aja, sih. Karena waktu itu angka COVID-19 lagi tinggi dan kita berdua juga isoman jadi cuma Zoom aja," tuturnya.
Hilman Hariwijaya berpulang karena penyakit liver. Tahun lalu, ia juga sempat terjangkit COVID-19 yang membuatnya stroke.

2. Ichal Muhammad Beri Peringatan ke YouTuber yang Hapus Konten Binary Option

Ichal Muhammad. Foto: @ichalmuhammad91
Aktor Ichal Muhammad menjadi salah satu orang yang mengungkap soal dunia gelap trading di binary option. Ia membeberkan soal affiliator trading yang "sengaja" membuat orang-orang kalah demi keuntungannya sendiri.
Saat ini, sudah ada dua affiliator trading yang jadi tersangka dalam kasus dugaan perjudian, penipuan hingga tindak pidana pencucian uang (TPPU). Mereka adalah Indra Kenz dan Doni Salmanan.
ADVERTISEMENT
Ichal Muhammad pun memberikan peringatan pada konten kreator atau YouTuber lain. Ia mengimbau agar mereka tak menghapus konten-konten tentang binary option yang dulu pernah diunggah.
"Sebenarnya langkah yang enggak bagus ya, ketika sudah tahu binary option ini ramai, terus sibuk hapus-hapusin konten. Hati-hati loh, ada pasal yang memberatkan ketika menghapus barang bukti, karena ada unsur PPATK, pencucian uang di situ," ucap Ichal Muhammad ketika dijumpai di kawasan Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Pemain sinetron Angling Dharma ini juga mengingatkan para affiliator yang sering memamerkan barang mewah ke media sosial. Apalagi, jika mereka sudah menyembunyikan barang-barang tersebut sejak kasus binary option ramai diperbincangkan.
Ichal Muhammad mengaku mengetahui soal beberapa konten kreator yang sudah menghapus konten-konten soal binary option. Ia lagi-lagi mengingatkan soal hukuman yang berlaku.
ADVERTISEMENT
"Aku tahu pada hapus kontennya, pada hapus link-nya, pada hapus semuanya. Tapi justru menurut aku malah memberatkan. Jejak digital kan nggak pernah hilang, banyak orang yang sudah download, capture. Maksud aku daripada nanti indikasi memberatkannya ada, kalau prosesnya sampai ke pengadilan ya kooperatif saja sama pengadilan," ujarnya.

3. Doni Salmanan Ditahan, Istri Beri Dukungan

Doni Salmanan dan istri. Foto: Instagram/@dinanfajrina
Doni Salmanan telah ditetapkan sebagai tersangka kasus penipuan, judi online dan tindak pidana pencucian uang platform trading Quotex. Polisi juga telah melakukan penahanan terhadapnya.
Lewat unggahan di Instagram Story, istri Doni Salmanan, Dinan Nurfajrina, memberikan dukungan kepada suaminya. Ia mengunggah foto pernikahan mereka. Dalam foto itu, Doni dan Dinan saling menatap serta berpegangan tangan.
Dalam unggahan itu, Dinan mengungkapkan bahwa dirinya akan selalu mencintai dan setia mendampingi sang suami.
ADVERTISEMENT
"I love you so much forever and ever baby, will always stand with so much love and compassion beside you," tulis Dinan, Selasa (8/3).
Selain itu, Dinan memberi semangat kepada sang suami yang kini terjerat kasus hukum. Dia percaya mereka bisa melewati ujian ini bersama-sama.
"Always have and always will. We can do this together sayang, bismillah, inna ma'al usri yusro," tulis Dinan.
Dinan juga sempat mengunggah foto dirinya bersama Doni. Dalam unggahan itu, Dinan menuliskan kalimat yang seolah-olah menunjukkan bahwa ia akan selalu setia di sisi suaminya hingga akhir hayat. "Sampai jadi debu," tulisnya.

4. Move On dari Wulan Guritno, Adilla Dimitri Pamer Foto Mesra Bareng Baby Jovanca

Adilla Dimitri, kerabat Fachri Albar. Foto: Garin Gustavian Irawan/kumparan
Mantan suami aktris Wulan Guritno, Adilla Dimitri Hardjanto, sudah memiliki kekasih baru. Di Instagram, ia baru-baru ini memamerkan foto mesra bersama sang pujaan hati, presenter Baby Jovanca.
ADVERTISEMENT
Dalam foto tersebut, Baby Jovanca terlihat memeluk Adilla Dimitri dari belakang. Tampak wajah mereka berdua saling berdekatan.
"🍻for❤️ @babyjvnc," tulis Adilla Dimitri sebagai caption unggahan.
Baby Jovanca, dalam kolom komentar unggahan itu, membalas dengan emotikon hati. Tak hanya itu, ia juga mengunggah foto kebersamaan mereka ke akun Instagram pribadinya.
Seperti Adilla Dimitri, Baby Jovanca mengunggah foto bernuansa hitam putih. Dalam foto tersebut, mereka berdua tampak lebih mesra.
Keduanya terlihat berpelukan. Adilla Dimitri mencium pipi sang kekasih, sementara Baby Jovanca tersenyum penuh kebahagiaan.
Hanya saja, Baby Jovanca tak menuliskan kata-kata apa pun dalam kolom caption. Ia hanya menyematkan emotikon hati berwarna hitam.
Unggahan Baby Jovanca pun mendapatkan banyak komentar dari netizen dan sahabat. Banyak yang memberikan ucapan selamat dan ikut berbahagia atas hubungan mereka.
ADVERTISEMENT

5. Reza Arap Tanggapi Kontroversi Brand Indonesia Klaim Ikut Paris Fashion Week

Reza Arap. Foto: Instagram/@ybrap
Reza Arap menjadi salah satu selebriti yang diajak oleh 3Second, brand Indonesia, pergi ke Paris untuk menghadiri acara off schedule Paris Fashion Week 2022, GEKRAFs Paris Fashion Show. Ia berangkat bersama sang istri, Wendy Walters.
Melalui unggahan Instagram, Reza Arap mengungkap perasaannya kala diundang oleh 3Second untuk pergi ke Paris. Sempat meragu, personel Weird Genius tersebut akhirnya menerima ajakan itu dan mengaku tak menyesalinya.
Reza Arap kemudian menanggapi salah satu kontroversi yang tengah heboh dibicarakan di media sosial oleh orang-orang Indonesia. Ya, banyak orang kini mengkritisi tentang sejumlah brand lokal yang mengeklaim bahwa mereka pergi ke Paris untuk mengikuti gelaran Paris Fashion Week 2022. Padahal, acara yang mereka ikuti sesungguhnya tak termasuk dalam acara resmi Paris Fashion Week.
ADVERTISEMENT
"Aku juga akan menjawab hal-hal yang menjadi viral di Indonesia sejak kemarin. Bro-- PFW begini PFW begitu. Di sini suhunya 1 derajat celsius. Kami tidak tahu apa-apa, kami berharap kami tahu apa-apa tapi kami tetap tidak peduli. Kami merasakan panas dan dingin secara bersamaan. Kami tidak punya waktu untuk itu," tulisnya dalam bahasa Inggris.
Di Twitter, Reza Arap juga merespons salah satu netizen yang mengejeknya soal Paris Fashion Week. Ia turut diejek lantaran 3Second disebut-sebut sebagai salah satu brand yang mengeklaim bahwa mereka mengikuti ajang bergengsi itu.
"Lo orang nga usah sok sokan nyerang gua. Sekali gua bacot ttg yang gua juga baru tau hari ini, yang rugi banyak brand sama orang. Serang yang laen aja," kicau Reza Arap.
ADVERTISEMENT
Netizen lain merespons twit Reza Arap tersebut. Ia menyalahkan Arap, menuding pria berusia 34 tahun itu menerima penawaran tanpa memeriksa kembali tentang acara Paris Fashion Week.
"Kroscek sama diboongin beda soal sih and stop call me as an influencer," balas Reza Arap.