5 Berita Populer: Klarifikasi Mantan Doni Salmanan; Ruben Onsu soal Geprek Bensu

12 Maret 2022 9:02 WIB
·
waktu baca 5 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Doni Salmanan. Foto: Instagram/@donisalmanan
zoom-in-whitePerbesar
Doni Salmanan. Foto: Instagram/@donisalmanan
ADVERTISEMENT
Klarifikasi mantan Doni Salmanan jadi salah satu berita populer pada Jumat (11/3). Selain itu ada mengenai tanggapan Ruben Onsu usai Geprek Bensu dihujat.
ADVERTISEMENT
Berikut ini kumparan merangkum 5 berita di dunia hiburan yang menyita perhatian sepanjang hari kemarin.

1. Dituding Ajari Doni Salmanan Trading, Gigi Ruwanita sang Mantan Beri Klarifikasi

Mantan istri Doni Salmanan, Gigi Ruwanita. Foto: Instagram/@gigiruwanita
Nama mantan istri Doni Salmanan, Gigi Ruwanita , ikut terseret ke dalam kasus penipuan dan perjudian yang menjerat Doni. Ia dituding sebagai sosok yang mengajari Doni trading.
Barangkali tak ingin isu yang berkembang semakin liar, Gigi Ruwanita akhirnya membuat klarifikasi. Awalnya, ia mengakui bahwa dirinya pernah menikah dengan Doni Salmanan beberapa tahun lalu.
"Aku mau klarifikasi bahwasanya benar, aku pernah menikah dengan beliau (DS) pada 2019 dan resmi berpisah pada 2020. Aku enggak ingat tanggal berapa dan enggak mau ingat juga sebenarnya," tulis Gigi Ruwanita.
ADVERTISEMENT
Gigi Ruwanita kemudian menegaskan bahwa dirinya tak pernah mengajari Doni Salmanan trading. Ia juga tak pernah menyindir mantan suaminya itu di media sosial miliknya.
"Aku juga mau klarifikasi atas tuduhan dan berita yang ramai diberitakan di media sosial. Bahwasanya, aku yang ngajarin beliau trading, dan lain-lain, itu tidak benar," ungkap Gigi.
"Soal aku nyindir beliau di story juga itu tidak benar (aku update jauh sebelum aku tahu kasus beliau). Bahwasanya aku pisah pada 2021 itu tidak benar. Intinya, apa pun yang diberitakan itu sangat jauh dari kenyataan," imbuhnya.

2. Deddy Corbuzier soal Crazy Rich Palsu: Kalau Kaya, Malu Foto di Jet Pribadi

Deddy Corbuzier di Menara BCA Grand Indonesia, Jakarta, Kamis (7/11). Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
Kasus yang menjerat Crazy Rich Medan dan Crazy Rich Bandung masih menjadi sorotan. Indra Kenz dan Doni Salmanan kini telah ditetapkan sebagai tersangka kasus penipuan hingga pencucian uang dan ditahan di Rutan Bareskrim Polri.
ADVERTISEMENT
Kini, masyarakat pun semakin yakin bahwa tak semua orang yang memiliki julukan Crazy Rich merupakan orang kaya asli. Apalagi kekayaan yang dimiliki hanya didapat dari hasil menipu dan bukan kerja keras.
Dalam podcast terbarunya yang berjudul WAHAI ORANG KAYA PALSU‼️... CRAZY IYA RICH KAGAK😂 -ILMU SEMUA INI, Deddy Corbuzier membongkar ciri-ciri orang kaya palsu bersama seorang master coach, Tom MC Ifle.
Dalam video tersebut, Deddy sempat menyebut bahwa orang kaya palsu hanya membeli brand dan bukan kualitas. Hal tersebut dibenarkan oleh Tom.
"Yes. Sebenarnya orang kaya palsu ini sudah mengetahui mana brand yang akan mengangkat mereka. Dan kalau kita bicara orang kaya palsu, ini sudah menjadi industri, di mana ada orang-orang yang menyediakan. Jadi, kalau lo mau terlihat kaya, akan ada agensi yang yang akan bantu lo buat setting studio," beber Tom seperti dikutip dalam video yang tayang di kanal YouTube Deddy Corbuzier, Jumat (11/3).
ADVERTISEMENT
Deddy kemudian melontarkan pernyataan yang cukup menohok terkait orang-orang kaya yang diduga palsu namun gemar foto-foto di private jet.
"Ini, sih, katanya orang-orang, kalau orang kaya beneran enggak mau foto di jet pribadi," ujar Deddy.
"Benar, bro. Orang kaya beneran, malu bro kalau foto-foto di jet pribadi," timpal Tom.
"Takut ketahuan, ya, pajak, pajak," tambah Deddy sambil ketawa.

3. Istri Doni Salmanan Unggah Hal Ini Usai Dituding Menikmati Uang Hasil Penipuan

Doni Salmanan bersama istrinya, Dinan Fajrina. Foto: Instagram/@dinanfajrina
Istri Doni Salmanan, Dinan Nurfajrina, ikut menjadi sorotan usai suaminya ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus penipuan, pencucian uang, dan judi online pada aplikasi trading Quotex.
Dinan sempat mendapatkan beragam tudingan terhadap dirinya yang disebut-sebut turut menikmati uang dari hasil penipuan yang diduga dilakukan suaminya. Sebab, Dinan dan Doni baru saja membangun rumah tangga beberapa bulan lalu.
ADVERTISEMENT
Namun, di tengah tudingan yang dialamatkan kepada dirinya, Dinan mengaku juga mendapat dukungan dan doa dari kerabat, sahabat, dan juga netizen yang tak mengenalnya secara dekat.
“Masyaallah tabarakallah, aku enggak tahu pernah ngelakuin kebaikan apa sama kalian, tapi Masya Allah banyak banget yang doain baik-baik, dan semangatin dari tadi,” tulis Dinan sambil membagikan tangkapan layar isi DM Instagramnya.
Dirinya mengaku terharu mendapatkan banyak dukungan serta doa dari para netizen. Ia tak menyangka akan menerima support dari banyak orang, di tengah kejadian yang menimpa dirinya saat ini.

4. Dua Tahun Bertahan Hidup di Singapura, Denada Jual Perhiasan hingga Mobil

Artis Denada saat ditemui seusai mengisi acara dikawasan Tendean, Jakarta, Jumat, (8/11/2019). Foto: Ronny
Penyanyi Denada bertahan hidup di Singapura selama dua tahun. Dia berada di sana karena anaknya, Aisha, menjalani perawatan usai menderita penyakit leukimia.
ADVERTISEMENT
Denada merasakan kesulitan hidup saat bertahan di Singapura selama dua tahun, karena ia tidak memiliki pekerjaan.
Untuk bertahan hidup, penyanyi berusia 43 tahun itu memutuskan untuk menjual barang-barang miliknya, mulai dari perhiasan hingga mobil.
“Selama dua tahun aku bertahan dengan apa yang aku punya, dan segala macem itu, berat banget. Dan luar biasa masyaAllah, pokoknya. Aku enggak perlu lagi ceritain apa yang sudah aku lakukan. Aku sudah jual mobil, perhiasan, semua yang bisa aku jual, aku jual,” kata Denada seperti dikutip dari kanal YouTube Denada Official.
Denada mengungkapkan bahwa dirinya sudah tidak mungkin lagi bertahan hidup di Singapura.
“Stay di sini terus, di Singapura dengan segala pengeluaran standarnya Singapura, sementara aku hampir tidak berpenghasilan, buat aku sudah kayak enggak mungkin saat ini,” tuturnya.
ADVERTISEMENT

5. Tanggapan Ruben Onsu soal Geprek Bensu Dihujat saat Tampil di Paris

Presenter Ruben Onsu saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta, Rabu, (19/2). Foto: Ronny.
Brand Geprek Bensu milik Ruben Onsu mendapatkan banyak hujatan dari netizen, gara-gara mengaku tampil di acara fashion show bergengsi Paris Fashion Week.
Alhasil Ruben dan adiknya, Jordi Onsu, juga ikut dihujat netizen terkait polemik tersebut. Mengenai itu, Ruben menanggapinya dengan tenang, ia tak mau terbawa emosi.
“Kalau gue enggak apa-apa Mel. Jadi, ketika semua orang berkomentar, ya, yang baik bisa gue terima dengan baik, tapi yang tidak baik, yang hanya ikut-ikutan, itu sudah dibalikin dengan polanya. Karena bukan tugas gue mengubah pola pikir orang,” tutur Ruben Onsu dilansir kanal YouTube Melaney Ricardo berjudul WOW!! INI JAWABAN RUBEN ONSU KEPADA KOMEN NYINYIR TERHADAP GEPREK BENSU!! Jumat (11/3).
ADVERTISEMENT
Suami Sarwendah itu mengaku memilih untuk diam. Ruben mengatakan tak akan membalas hujatan orang-orang lewat unggahan di akun media sosialnya.
“Jadi tidak akan ada postingan dari Ruben Onsu,” tanya Melaney Ricardo.
“Buat nyindir balik, enggak,” ucap Ruben Onsu.