5 Berita Populer: Marshanda Dimasukkan ke RSJ; Manajer BCL Terjerat Narkoba

6 Agustus 2022 9:04 WIB
·
waktu baca 7 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Beauty Talk kumparanWOMAN: Merayakan Kecantikan ala Marshanda Foto: Dok. Marshanda
zoom-in-whitePerbesar
Beauty Talk kumparanWOMAN: Merayakan Kecantikan ala Marshanda Foto: Dok. Marshanda
ADVERTISEMENT
Marshanda ternyata dimasukkan ke rumah sakit jiwa di Los Angeles saat dikabarkan hilang menjadi berita yang menyita perhatian pada Jumat (5/8). Selain itu, manajer Bunga Citra Lestari ditangkap polisi karena narkoba juga menjadi berita populer.
ADVERTISEMENT
Berikut ini kumparan merangkum lima kabar dari dunia artis yang menjadi sorotan sepanjang hari kemarin.

1. Marshanda Ternyata Dimasukkan ke RSJ di Los Angeles saat Dikabarkan Hilang

Artis Tanah Air, Marshanda. Foto: Dok. Marshanda
Pada Juni lalu, Marshanda dikabarkan hilang saat berada di Los Angeles, Amerika Serikat. Yang berkoar-koar mengenai hilangnya aktris berusia 32 tahun tersebut adalah temannya, Sheila Salsabilla.
Saat itu, keluarga dan pihak KJRI Los Angeles kemudian menyatakan Marshanda tidak hilang. Beberapa hari kemudian, Marshanda muncul dan mengabarkan melalui media sosial bahwa dirinya dalam keadaan baik-baik saja.
Kini, melalui video yang tayang di kanal YouTube MARSHED, Marshanda memberi penjelasan mengenai keadaannya kala dikabarkan hilang tersebut. Ia mengaku saat itu memang berada di Los Angeles dan, pada 27 Juni, memutuskan untuk pergi ke pantai Venice tanpa membawa ponsel.
ADVERTISEMENT
Saat Marshanda ke pantai tanpa membawa ponsel, Sheila Salsabilla—yang tinggal di Los Angeles—rupanya berusaha menghubungi beberapa kali. Lantaran tak direspons, Sheila panik dan menghubungi nomor telepon darurat, 911.
Menurut Marshanda, ia hanya sekitar dua jam di pantai. Saat di perjalanan kembali ke penginapan, dirinya dihampiri ambulans dan petugas 911.
"Datanglah ambulans ngejemput gue dan ambulans itu yang telepon adalah Sheila atau David, mereka sepasang suami istri," ucapnya.
Petugas yang menjemput menanyakan sejumlah pertanyaan demi memastikan Marshanda dalam kondisi waras dan sadar. Sempat bingung lantaran Marshanda tampak normal, mereka kemudian memutuskan membawanya ke rumah sakit jiwa. Sebab, kemudian terungkap bahwa Marshanda mengonsumsi obat penenang atau obat-obatan untuk pengidap bipolar dan depresi.
ADVERTISEMENT
"Pertama, ambulans. Kedua, ada 911 juga. Ambulans, 911, yang pada ujung-ujungnya adalah rumah sakit jiwa, mental health facility," kata Marshanda.
Dibeberkan Marshanda, ia berada di rumah sakit jiwa di Los Angeles itu sekitar dua pekan. Pada momen tersebut, dirinya sempat berkomunikasi dengan keluarga.
"Rumah sakit jiwa worry lihat gue. Mereka menahan gue di sana. Dari tanggal 27 Juni sampai 11 Juli gue di mental health facility, di mana orang semua enggak ada yang bisa ngakses gue, even nyokap dan adik gue aja telepon gue cuma dua kali," tuturnya.

2. Tangis Histeris Keluarga Iringi Pemakaman Komedian Eddy Gombloh

Suasana pemakaman Komedian Eddy Gombloh di TPU Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat, Jumat (5/8/2022). Foto: Alexander Vito/kumparan
Komedian Eddy Gombloh meninggal dunia pada Kamis (4/8). Pada Jumat (5/8), jenazah Eddy Gombloh dimakamkan di TPU Tegal Alur, Jakarta Barat.
ADVERTISEMENT
Rombongan yang membawa jenazah Eddy Gombloh tiba di TPU Tegal Alur sekitar pukul 10.15 WIB. Rombongan datang langsung dari Yogyakarta.
Sebelum pemakaman dimulai, sempat ada perdebatan di keluarga Eddy yang disebabkan perbedaan cara untuk pemakaman. Sebagian keluarga meminta Eddy dimakamkan secara Islam, namun keluarga lainnya ingin Eddy dimakamkan secara Kristen.
Namun akhirnya, pemakaman Eddy berlangsung secara Kristen dan kebaktian dimulai pukul 10.30 WIB. Sebelum dimulai, peti jenazah Eddy Gombloh sempat dibuka. Sebab, banyak keluarga Eddy yang tinggal di Jakarta dan belum melihat jenazah untuk terakhir kalinya.
Saat peti dibuka, banyak keluarga yang langsung menangis histeris. Beberapa terlihat menaruh beberapa barang ke dalam peti, seperti bunga dan bantal.
Kebaktian baru dimulai setelahnya. Semua anggota keluarga terlihat terus menangis selama kebaktian berlangsung.
ADVERTISEMENT

3. Tasyi Athasyia Bongkar Chat Grup Keluarga: Bingung kalo Dibilang Gak Ada Apa-apa

Tasyi Athasyia. Foto: Instagram/@tasyiiathasyia
Kakak beradik kembar Tasyi Athasyia dan Tasya Farasya tengah menjadi sorotan. Mereka berdua diisukan terlibat permasalahan lantaran belum lama ini Tasyi tak menghadiri perayaan ulang tahun anak Tasya.
Tak mau isu kian liar, Tasyi Athasyia, diwakili sang suami, Syech Zaki Alatas, memberi klarifikasi melalui video YouTube. Selain menjelaskan alasan mengapa Tasyi tak hadir di acara ulang tahun anak Tasya Farasya, Syech Zaki juga menyinggung sikap menyakitkan ibu mertuanya dan Tasya kepada Tasyi dua tahun lalu.
Sementara itu, ibunda Tasyi dan Tasya, Alawiyah Alatas atau Bu Ala, melalui siaran langsung di Instagram, menegaskan bahwa tak ada masalah di antara mereka. "Kita enggak ada apa-apa. Demi Allah, tidak ada apa-apa," ucapnya.
ADVERTISEMENT
Tasyi Athasyia tampaknya tak terima dengan pernyataan sang ibunda. Ia pun menanggapi melalui unggahan Instagram Story.
Youtuber berusia 30 tahun itu geram lantaran banyak netizen yang mencibirnya, karena ia dan suami tak memilih untuk membicarakan masalah mereka secara tertutup bersama keluarga. Tasyi Athasyia juga kesal disangka mengada-ada usai ibundanya mengatakan tak ada apa-apa di antara mereka.
Selanjutnya, masih melalui unggahan Instagram Story, Tasyi Athasyia membongkar isi chat grup keluarga di aplikasi berbalas pesan. Awalnya, ia menunjukkan chat ketika dirinya meminta maaf karena tak bisa datang ke acara ulang tahun anak Tasya Farasya.
Tasyi Athasyia lalu memperlihatkan respons ibunya dan Tasya Farasya dalam grup keluarga tersebut.
"Kenapa kamu ga bisaaaaaa Chiiii," bunyi chat ibundanya.
ADVERTISEMENT
"Ga kagett. Yang penting bukan acaranya Tasyi. Kalo acaranya Tasyi wajib dateng. Nanti kalo acara pemakaman gue boleh dateng ga tuh. Ada alaydrusan tapi pasti. Ga boleh. Tapi kalo acara Tasyi ada apa pun harus dateng. Karena Tasyi dan Syech yang teristimewa dan tak ternodai," bunyi chat Tasya Farasya.
Mendapat respons demikian, Tasyi Athasyia saat itu tampak meminta Tasya Farasya agar tak marah-marah.
Setelahnya, masih di dalam grup keluarga, Bu Ala dan Tasya Farasya kembali bicara. Mereka mengatakan bakal membeberkan kepada netizen mengenai Tasyi Athasyia yang tak hadir ke acara ulang tahun anak Tasya karena dilarang oleh suami.
"Ihhhhhh terlalu nanti kita sampaikan ke nitizen yaaa, apa yang kamu lakukan," bunyi chat ibundanya.
ADVERTISEMENT
"Iya emang harus. Kasih tau ga dateng karena suaminya ga bolehin. Panik ga," bunyi chat Tasya Farasya.
Tasyi Athasyia mengaku terkejut dengan ucapan ibu dan saudara kembarnya tersebut.
"Jujur di sini aku cuma bisa diem doang... Karena aku serba salah, di satu sisi ga mau konflik sama keluarga lain, di sisi lain aku harus nurut sama suami. Aku juga agak kaget kenapa bisa segitunya aku malah jadi diancem, padahal aku udah izin baik-baik," tulisnya.
Tasyi Athasyia tak memungkiri dirinya merasa sakit hati dengan ucapan sang ibu dan Tasya Farasya. Meski begitu, ia kemudian kembali meminta maaf karena tak bisa ikut hadir. Menurut Tasyi, ketika itu dirinya justru tak digubris.
Di luar, mulai muncul spekulasi-spekulasi dari netizen mengenai ketidakhadirannya. Ia memancing reaksi ibu dan saudara kembarnya dengan mengirimkan gambar berisi quote di grup keluarga, mencoba menunjukkan dirinya tengah bersedih, tapi masih diabaikan.
ADVERTISEMENT
Beberapa hari kemudian, di grup keluarga, Tasyi Athasyia meminta doa untuk dirinya yang sakit. Lagi-lagi, ia tak digubris.
Dikatakan Tasyi Athasyia, dengan kondisi demikian, ia merasa bingung jika ada yang mengatakan tak ada apa-apa dalam hubungan keluarga mereka.
"Jadi kalo dibilang ga ada apa-apa aku bingung jugaaa," tulisnya.

4. Dokter Richard Lee Tutup Pintu Damai Usai Polisikan Razman Nasution

dr. Richard Lee. Foto: Instagram/@dr.richard_lee
Dokter Richard Lee melaporkan mantan kuasa hukumnya, Razman Arif Nasution. Razman dilaporkan terkait dugaan penipuan dan pemalsuan.
Richard mengatakan bahwa dirinya sudah menutup komunikasi dengan pihak Razman, termasuk komunikasi soal perdamaian atas perkara tersebut.
"Enggak, saya sudah block. Kalau ada yang ngomong-ngomong dan dia mau ngomong dengan saya, saya enggak mau ngomong," tutur Richard Lee di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Selatan, Kamis (4/8).
ADVERTISEMENT
Richard kini juga enggan bertemu dengan Razman. Mengingat pada pertemuan terakhir di pengadilan, Razman meluapkan emosinya secara berlebihan.
"Aduh ngeri, ya, ketemu di pengadilan saja dia teriak-teriak," tuturnya.

5. Polisi Benarkan MID yang Terjerat Narkoba Adalah Manajer Bunga Citra Lestari

Mohammad Ikhsan Doddyansyah, manajer Bunga Citra Lestari atau BCL. Foto: Instagram/@doddyansyah
Seorang manajer artis berinisial MID ditangkap polisi pada Rabu (3/8) lalu. MID diduga melakukan penyalahgunaan narkoba.
MID rupanya adalah Mohammad Ikhsan Doddyansyah, manajer Bunga Citra Lestari atau yang akrab disapa BCL. Hal ini dikonfirmasi kebenarannya oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan.
"Saya benarkan, ya, manajer seorang artis ibu kota, atas nama sang artisnya Bunga Citra Lestari, manajernya yang ditangkap terkait dengan tindak pidana narkotika," ujar Kombes Endra Zulpan di Polda Metro Jaya, Jumat (5/8).
ADVERTISEMENT
Manajer Bunga Citra Lestari ditangkap di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.