5 Berita Populer: Pengacara Ruben-Sarwendah Diskusi; Vicy Melanie Cemburuan

26 Mei 2024 9:00 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Istri dari Ruben Onsu, Sarwendah (kanan) saat memberikan keterangan kepada wartawan terkait menghujat keluarganya di media sosial di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta, Rabu, (15/5/2024). Foto: Agus Apriyanto
zoom-in-whitePerbesar
Istri dari Ruben Onsu, Sarwendah (kanan) saat memberikan keterangan kepada wartawan terkait menghujat keluarganya di media sosial di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta, Rabu, (15/5/2024). Foto: Agus Apriyanto
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pengacara Ruben Onsu dan pengacara Sarwendah berdiskusi soal kelanjutan rumah tangga kliennya menjadi berita populer di hari Sabtu (25/5).
ADVERTISEMENT
Vicy Melanie lebih cemburuan di saat hamil anak pertama juga menjadi sorotan.
Berikut 5 berita populer di hari Sabtu yang telah dirangkum kumparan.

1. Pengacara Ruben Onsu Diskusi dengan Pihak Sarwendah soal Kelanjutan Rumah Tangga

Penyanyi Sarwendah (kanan) didampingi Ruben Onsu saat launching album berjudul " Aku Kamu Kita" di kawasan Ampera, Jakarta, Kamis, (22/8). Foto: Ronny
Rumah tangga Ruben Onsu dan Sarwendah dikabarkan tengah goyah. Bahkan, sempat mencuat kabar Sarwendah telah melayangkan gugatan cerai. Namun kabar gugatan tersebut telah dibantah oleh pihak Sarwendah.
Sementara itu, pengacara Ruben Onsu, Minola Sebayang, mengatakan bahwa pihaknya memang sedang berdiskusi dengan pengacara Sarwendah terkait kelanjutan rumah tangga klien mereka.
Hanya saja, Minola memang tak mau menjelaskan secara gamblang terkait kondisi dalam rumah tangga kliennya itu.
"Beberapa hari ini saya memang lagi intens komunikasi dengan kuasa hukum Sarwendah. Kami membicarakan hal-hal yang berkaitan dengan kelanjutan rumah tangga mereka," ujar Minola di Kuningan, Jakarta Selatan, belum lama ini.
ADVERTISEMENT
Minola menambahkan bahwa pihaknya berharap timnya dan tim kuasa hukum Sarwendah bisa menemukan penyelesaian yang terbaik untuk rumah tangga Ruben dan Sarwendah.
"Enggak ada rumah tangga yang enggak bermasalah. Semua pasti ada masalah. Dari bahasa tubuhnya Sarwendah pun kan kelihatan," ujar Minola.
"Jangan sampai masing-masing kuasa hukum enggak bijak, akhirnya rumah tangga yang baik-baik saja jadi enggak baik," tambahnya.

2. Yasmine Ow Ngaku Tak Tahu Suami Pindah Rumah, Ini Kata Pengacara Aditya Zoni

Yasmine Ow didampingi pengacaranya hadiri sidang cerai perdana di Pengadilan Agama Cibinong, Rabu (22/5/2024). Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
Aditya Zoni mangkir dari panggilan sidang cerai perdana dengan Yasmine Ow di Pengadilan Agama Cibinong pada 22 Mei lalu. Aditya tak hadir karena dirinya tidak menerima surat panggilan dari PA Cibinong.
Yasmine mengatakan bahwa Aditya telah pindah rumah dan dia tak tahu alamat terbarunya. Kuasa hukum Aditya, Abdullah Emile Oemar Alamudy, akhirnya buka suara. Ia mengaku sudah menduga bahwa Yasmine akan menggunakan alamat Aditya sesuai dengan yang tertera di KTP.
ADVERTISEMENT
"Ternyata memang seperti dugaan saya dan statement saya sebelumnya, bahwa alamat undangan itu dialamatkan ke alamat sebelumnya sesuai dengan KTP di alamat rumah sebelumnya," ungkap Abdullah di kawasan Bogor, belum lama ini.
Abdullah bahkan menyebut bahwa sebenarnya Yasmine tahu soal Aditya pindah rumah. Bahkan Yasmine diduga juga sudah mengetahui alamat terbaru Aditya.
"Yasmine juga mengetahui kepindahan tersebut dan sepengetahuan kami dia mengetahui alamat Aditya Zoni domisili sekarang di mana. Dia tahu (alamatnya)," ucap Abdullah.

3. Titi DJ Ungkap Alasan Kerap Hadiri Acara Bareng Thomas Djorghi

Titi Dj dan Thomas Djorghi saat ditemui di Istora Senayan. Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
Penyanyi Titi DJ belakangan sering terlihat dalam beberapa kesempatan didampingi oleh Thomas Djorghi. Terakhir, keduanya kompak menghadiri pernikahan pasangan Rizky Febian dan Mahalini.
Titi DJ dan Thomas Djorghi kembali terlihat berdua saat menghadiri acara Grand Final Miss Mega Bintang Indonesia di Istora Senayan, Jakarta. Titi mengungkapkan alasan sering datang ke suatu acara bersama Thomas.
ADVERTISEMENT
"Iya, soalnya cuma dia (Thomas Djorghi) yang bisa nemenin. Dia, sih, adik gue, jangan macam-macamlah," kata Titi di kawasan Senayan, Jakarta.
Melihat kebersamaan Titi dan Thomas, tidak sedikit netizen yang menjodoh-jodohkan keduanya. Menanggapi hal itu, Titi mengungkapkan bahwa ia dan Thomas hanya berteman.
"Kita itu sesama Gemini, harus kompak. Dari kecil sudah temenan," tutur Titi.
"Aduh, bilang ke netizen, percuma menjodohkan," lanjutnya.

4. NOAH Vakum, Lukman Gabung ke By The Hundreds Bareng Reza

Lukman NOAH bergabung dalam band By The Hundreds. Foto: Instagram/@lukmannoah
Gitaris band NOAH, Lukman, dipastikan bergabung dalam grup band baru bernama By The Hundreds. Keputusannya ini lahir setelah NOAH vakum sejak akhir tahun 2023 sampai waktu yang belum ditentukan.
Dalam band tersebut, Lukman bergabung dengan mantan personel NOAH, Reza, yang mengisi posisi pemain drum.
ADVERTISEMENT
Bergabungnya Lukman dan Reza diumumkan oleh Fabis Musik selaku label yang menaungi band baru tersebut.
“OFFICIALLY!! Alhamdulillah, hari ini telah resmi ditandatangani dan terbentuk sebuah kerja sama dengan BY THE HUNDREDS!!” tulis Fabis Musik dalam keterangan unggahan akun Instagramnya.
By The Hundreds telah menandatangani kontrak dengan label Fabis Musik dan segera menggarap proyek musik anyar.
“Semoga perjalanan ini dipermudah oleh Tuhan Yang Maha Kuasa dan perjuangan ini menjadi awal kesuksesan. #BTH segera hadir menghiasi industri musik Indonesia!” tulis Fabis Musik.

5. Vicy Melanie Hamil Anak Pertama, Kevin Aprilio: Lebih Cemburuan

Musisi Kevin Aprilio bersama istrinya Vicy Melanie saat konferensi pers usai pernikahannya di kawasan Lebak Bulus, Jakarta, Rabu, (28/10). Foto: Ronny
Kevin Aprilio mengungkap beberapa perubahan istrinya, Vicy Melanie, di tengah kehamilan anak pertama. Salah satunya, Vicy lebih cemburuan.
"Iya (mood) aku naik turun, aku cemburuan juga," kata Vicy di Ciputra Artpreneur Jakarta Selatan, Jumat (24/5).
ADVERTISEMENT
"Tapi dia termasuk yang kontrolnya bagus, lebih ke cemburuan saja. Kontrol dia enggak seseram yang saya bayangin, ya, kirain kalau hamil tuh akan mood swing banget. Dia bagus jaga mood-nya, cuma cemburu aja," tambah Kevin.
Salah satu contohnya, Vicy akan cemburu apabila melihat Kevin main piano bersama wanita lain.
"Dia main piano sama cewek aku cemburu, biasanya aku enggak cemburu, tapi kali ini aku cemburu gitu," tutur Vicy.
Padahal Kevin memastikan wanita itu hanyalah temannya. Kendati demikian putra Addie MS dan Memes ini tak mau ambil pusing karena Vicy masih bisa mengendalikan rasa cemburunya.